Shin Tae-yong Bongkar Dirongrong 'Petinggi' karena Banyak Panggil Pemain untuk TC Timnas Indonesia

Senin, 13 Februari 2023 | 18:40 WIB
Shin Tae-yong Bongkar Dirongrong 'Petinggi' karena Banyak Panggil Pemain untuk TC Timnas Indonesia
Pelatih Timnas Indonesia U-23, Shin Tae-yong (kanan). [ANTARA FOTO/Zabur Karuru]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Shin Tae-yong cerita banyak pihak yang mengeluhkan dirinya memanggil banyak pemain di klub Liga Indonesia untuk TC Timnas Indonesia.

Menurutnya hal itu sebagai dampak langkahnya disalahpahami oleh pihak yang dia sebut sebagai "pemimpin lini depan"

Shin Tae-yong menekankan dirinya sebagai pemimpin 3 lini Timnas Indonesia. Yaitu tim nasoonal, U-23 dan U-20.

"Jadi terkadang saya disalahpahami oleh para pemimpin lini depan yang mengatakan, "Mengapa Anda menelepon begitu banyak?"," kata Shin Tae-yong.

Baca Juga: Iwan Bule Pernah Izinkan Shin Tae-yong Main Iklan

Hal itu dikatakan Shin Tae-yong dalam media Korea Selatan, Naver. Di sana Shin Tae-yong menuliskan dalam sebuah blog.

Hanya saja Shin Tae-yong paham dengan keadaan itu.

"Tentu saja, saya memahami keadaan masing-masing tim. Saya bertanggung jawab atas tiga tim (tim nasional, U-23, U-20) dan memiliki pertemuan yang berbeda," jelasnya.

Menurut dia, yang paling penting adalah kerjasama antar pemangku kepentingan sepak bola Indonesia.

"Yang penting adalah bekerja sama dan berhasil bahkan dalam situasi ini. Indonesia muda semakin kuat bahkan saat ini," katanya.

Baca Juga: 3 Fakta Thomas Doll Ejek Shin Tae-yong Badut

Kini Shin Tae-yong masih meracik pemain untuk Timnas Indonesia U-20. Pemain itu untuk Piala Dunia U-20 dan Piala Asia U-20.

Namun belum semua pemain hadir di TC yang digelar Shin Tae-yong di kawasan Jakarta Selatan.

Seharusnya, mereka semua bergabung dalam TC Timnas Indonesia U-20 yang sudah dimulai sejak awal Februari 2023.

Sementara Piala Asia U-20 bergulir pada 1-18 Maret mendatang.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI