Suara.com - Inter Milan akan bertandang ke markas Sampdoria pada laga pekan ke-22 Serie A 2022/2023. Berikut fakta - fakta menarik dan juga link live streaming Sampdoria vs Inter Milan di Liga Italia.
Pertandingan Liga Italia antara Sampdoria vs Inter Milan ini akan digelar di Stadio Luigi Ferraris pada Selasa, (14/2/2023), mulai pukul 02:45 WIB.
Inter dalam kepercayaan diri yang baik. Performa tim besutan Simone Inzaghi selepas Piala Dunia 2022 cukup baik setelah meraih tujuh kemenangan dari sembilan laga di semua kompetisi.
Kini Inter berada di posisi kedua kalsemen Liga Italia dengan 43 poin. Sementara lawannnya, Sampdoria berada di posisi ke-19 dengan 10 poin setelah di laga terakhir bermain imbang 2-2 di kandang Monza.
Baca Juga: Alasan Thomas Doll Masih Enggan Lepas Pemain Persija ke Timnas Indonesia U-20
Berikut fakta - fakta menarik jelang duel Sampdoria vs Inter Milan di Liga Italia :
1. Inter Milan telah memenangkan sembilan dari 11 pertandingan terakhir mereka melawan Sampdoria di semua kompetisi.
2. Sampdoria gagal memenangkan 20 dari 22 pertandingan Serie A terakhir mereka.
3. Ada perbedaan 17 posisi dan 33 poin antara kedua belah pihak di klasemen Liga Italia.
4. Inter Milan telah memenangkan empat dari enam pertandingan terakhir mereka hingga nol, termasuk dua pertandingan liga terakhir mereka.
5. Nerazzurri memiliki rekor tandang yang biasa-biasa saja di Serie A musim ini (M5 S1 K4).
Pertandingan Sampdoria vs Inter Milan di Liga Italia ini juga bisa disaksikan streaming. Berikut link live streaming di Bein Sport 1 dan link live streaming di Vidio.com.