Prediksi Persebaya Surabaya vs PSS Sleman di BRI Liga 1: Head to Head, Susunan Pemain, Skor

Senin, 13 Februari 2023 | 08:30 WIB
Prediksi Persebaya Surabaya vs PSS Sleman di BRI Liga 1: Head to Head, Susunan Pemain, Skor
Prediksi Persebaya Surabaya vs PSS Sleman di BRI Liga 1. [Vidio]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Persebaya Surabaya akan berhadapan dengan PSS Sleman dalam laga pekan ke-24 BRI Liga 1 2022/2023. Pertandingan ini akan berlangsung di Stadion Joko Samudro, Gresik, Senin (13/2/2023) pukul 15.00 WIB.

Persebaya Surabaya menatap laga ini dengan modal positif. Tim besutan Aji Santoso itu selalu memenangi lima laga terakhirnya.

Hasil ini menjadi motivasi tersendiri bagi Bajul Ijo yang sempat terseok-seok dan bahkan tak pernah menang dalam empat laga beruntun sebelum laju impresif terkini.

Pemain Persebaya Michael Rumere (kanan) mengontrol bola dengan dadanya saat melawan Borneo FC pada laga lanjutan Liga 1 Indonesia musim 2022/2023, di Stadion Gelora Joko Samudro, Gresik, Jumat (3/2/2023). (ANTARA/Rizal Hanafi)
Pemain Persebaya Michael Rumere (kanan) mengontrol bola dengan dadanya saat melawan Borneo FC pada laga lanjutan Liga 1 Indonesia musim 2022/2023, di Stadion Gelora Joko Samudro, Gresik, Jumat (3/2/2023). (ANTARA/Rizal Hanafi)

Perlahan tapi pasti Bajul Ijo mulai naik ke posisi atas klasemen. Kini Persebaya Surabaya ada di peringkat ketujuh dengan koleksi 34 poin.

Baca Juga: Sedang Berlangsung, Berikut Link Live Streaming Persis Solo vs Borneo FC

Di sisi lain, PSS Sleman menduduki peringkat 12 dengan mengantongi 28 poin. Adapun untuk skuad berjuluk Super Elang Jawa tersebut hampir sama baiknya dengan Persebaya Surabaya.

Dalam lima laga terkini yang dijalani tim asuhan Seto Nurdiantoro, mereka sukses memenangi empat kemenangan dan hanya satu kali kalah. Tentu saja PSS Sleman mau melanjutkan tren positif tersebut.

Pemain PSS Sleman rayakan gol Ifan Nanda ke gawang Persik Kediri dalam pertandingan pekan ke-23 BRI Liga 1 yang digelar di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Kamis (9/2/2023). [Foto: Liga Indonesia Baru]
Pemain PSS Sleman rayakan gol Ifan Nanda ke gawang Persik Kediri dalam pertandingan pekan ke-23 BRI Liga 1 yang digelar di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Kamis (9/2/2023). [Foto: Liga Indonesia Baru]

Namun, Persebaya Surabaya sedikit lebih diunggulkan atas PSS Sleman karena sudah memetik tiga kemenangan dan dua kali kalah dalam lima pertemuan terakhir.

Meski begitu catatan tersebut bukan patokan karena PSS jelas memiliki kans untuk merepotkan pertahanan Bajul Ijo.

Di luar itu semua duel Persebaya dan PSS Sleman pastinya sangat dinantikan. Sebab, suporter dari kedua tim cukup akrab ketika sedang berada dalam satu tribun.

Baca Juga: Hasil BRI Liga 1: Hantam Arema FC 2-0, Persija Jakarta Puncaki Klasemen

5 Pertemuan Terakhir Persebaya vs PSS

27/08/2022: PSS Sleman 0-1 Persebaya
29/01/2022: Persebaya 1-0 PSS Sleman
29/09/2021: PSS Sleman 1-3 Persebaya
07/04/2021: PSS Sleman 1-0 Persebaya
29/10/2019: Persebaya 2-3 PSS Sleman

5 Pertandingan Terakhir Persebaya

03/02/2023: Persebaya 3-2 Borneo
29/01/2023: Madura United 0-2 Persebaya
23/01/2023: Persebaya 2-1 Bhayangkara FC
18/01/2023: Persita 0-5 Persebaya
24/12/2022: Dewa United 1-2 Persebaya

5 Pertandingan Terakhir PSS Sleman

09/02/2023: PSS Sleman 2-1 Persik Kediri
05/02/2023: Persib 2-0 PSS Sleman
31/01/2023: Barito Putera 1-2 PSS Sleman
26/01/2023: PSS Sleman 2-0 Arema
21/01/2023: PSS Sleman 2-0 Rans Nusantara

Perkiraan Susunan Pemain

Persebaya Surabaya (4-3-3): Ernando Ari; Koko Ari, Riswan Lauhim, Rizky Ridho, Altariq Ballah; Alwi Slamat, Muhammad Hidayat, Zé Valente; Saiful, Paulo Victor, Sho Yamamoto.

Pelatih: Aji Santoso.

PSS Sleman (4-3-3): Muhammad Ridwan; Ibrahim Sanjaya, Ifan Nanda, Nurdiansyah, Derry Rachman; Jonathan Cantillana, Kim Kurniawan, Jehad Ayoub; Irkham Mila, Yevhen Bokhashvili, Haris Tuharea.

Pelatih: Seto Nurdiantoro.

Prediksi skor

Persebaya 3-1 PSS Sleman

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI