BRI Liga 1: Ilija Spasojevic Absen Hadapi Persib Bandung Sore Ini

Jum'at, 10 Februari 2023 | 10:16 WIB
BRI Liga 1: Ilija Spasojevic Absen Hadapi Persib Bandung Sore Ini
Striker Timnas Indonesia, Ilija Spasojevic (kiri) melakukan sesi latihan. [ANTARA FOTO/Muhammad Adimaja]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Striker Bali United Ilija Spasojevic akan absen hadapi Persib Bandung, Jumat sore ini. Persib vs Bali United akan berlaga di Stadion Maguwoharjo, Sleman.

Ilija Spasojevic mendapatkan hukuman akumulasi kartu kuning yang telah diperolehnya selama 4 pertandingan berbeda di Liga 1.

Privat Mbarga meyakini rekan-rekannya lain yang dipercayakan mengisi kekosongan lini depan tersebut mampu menjadi mesin gol bagi Bali United.

Privat yang mengoleksi 9 gol di Liga 1 ini bisa menjadi pilihan Teco untuk menjadi ujung tombak Serdadu Tridatu.

Baca Juga: BRI Liga 1: Persib Harga Mati Pertahankan Rekor Tak Terkalahkan

Selain Privat, sosok pemain muda Kadek Dimas yang menjadi top skor EPA Liga 1 U-18 2019 ini juga membuka kesempatan dirinya untuk tampil.

"Pastinya saya ingin tim tampil dengan kekuatan penuh. Saya ingin Spaso bermain, hanya saja dia ada akumulasi kartu kuning. Tentunya ada pemain lain yang siap gantikan peran dia," ungkap Privat dalam laman resmi klub.

Absennya Spaso sebenarnya memberikan kesempatan buat Lerby Eliandry untuk tampil.

Namun sayang, striker asal Kalimantan Timur tersebut juga harus menepi karena menjalani masa pemulihan pasca operasi dari cedera yang dialaminya.

Tentu pertandingan ini menarik buat disaksikan pecinta sepak bola Indonesia. Persib saat ini adalah kandidat kuat peraih trofi BRI Liga 1 musim ini harus menghadapi sang juara bertahan.

Baca Juga: Persib Tak Indahkan Panggilan Timnas Indonesia U-20, Tetap Bawa Pemainnya untuk Lawan Bali United

Kemenangan sangat penting didapatkan Maung Bandung --julukan Persib Bandung-- jika mau meraih juara. Saat ini tim asuhan Luis Milla ada di posisi kedua dengan 45 poin dari 21 laga.

Kalah dua angka dari PSM Makassar yang kekinian ada di puncak klasemen, tapi sudah tampil dalam 23 pertandingan. Di bawah Persib ada Persija Jakarta yang juga mengancam dengan 44 poin sehingga kemenangan menjadi harga mati.

Persib juga dalam kepercayaan diri yang sangat bagus. Tim kesayangan Bobotoh itu belum tersentuh kekalahan dalam 14 pertandingan terakhir yang sudah dijalani.

Di sisi lain Bali United sang juara bertahan dalam kondisi tidak bagus. Irfan Jaya dan kawan-kawan mulai kepayahan mengejar tim-tim di papan atas.

Skuad asuhan Stefano Cugurra kini di posisi 6, dengan 35 poin. Jarak 10 poin dengan Persib Bandung.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI