Namun, Hanis Sagara sukses menyamakan kedudukan setelah menjebol gawang Tajikistan U-23 pada menit ke-35. Kedudukan 1-1 ini bertahan hingga turun minum.
Pada babak kedua, skuad asuhan Shin Tae-yong akhirnya berhasil untuk membalikkan keadaan. Bagus Kahfi berhasil memanfaatkan assist Witan Sulaeman pada menit ke-63 untuk membuat kedudukan berubah jadi 2-1.
Ini memang menjadi pertemuan satu-satunya bagi kedua negara di level internasional. Dengan kata lain, keduanya bisa saja membukukan perjumpaan pertamanya pada ajang FIFA Matchday periode Maret 2023.
(Kontributor: Muh Faiz Alfarizie)