Profil Kenzo Riedewald, Pemain Keturunan Indonesia yang Dipanggil Timnas Suriname

Rully Fauzi Suara.Com
Kamis, 09 Februari 2023 | 18:39 WIB
Profil Kenzo Riedewald, Pemain Keturunan Indonesia yang Dipanggil Timnas Suriname
Pemain muda keturunan Indonesia, Kenzo Riedewald. (Instagram/@kenzoriedewald)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Tercatat, Kenzo pernah ditempa di BFC Bussum (2019-2020), Almere City (2020), RKAVIC Amstelveen (2020-2022), hingga yang terakhir bersama Ajax Amsterdam (2022).

Namun demikian, marga Riedewald ini memang tak jauh-jauh dari Indonesia. Sebab, pamannya, Jairo Riedewald, juga menekuni karier di dunia sepak bola.

Bahkan, Jairo Riedewald pernah mengunjungi Indonesia, tepatnya ketika skuad Ajax Amsterdam melakoni tur ke Indonesia pada medio Mei 2014.

Dalam momen itu pula, Jairo memeberkan kepada publik bahwa dia bisa berbahasa Indonesia karena memiliki garis keturunan Indonesia.

"Bahasa Indonesia saya hanya tahu sedikit sekali, saya hanya bisa mengucapkan apa kabar dan terima kasih," ujarnya pada wartawan di SUGBK.

"Nenek dan ibu saya berasal dari Indonesia, mereka lama menetap di Suriname. Kadang mereka juga sering membicarakan tentang negara ini dan memasak makanan khas di sini, tapi saya tidak ingat namanya."

Untuk saat ini, Jairo Riedewald berkarier di Liga Primer Inggris bersama Crystal Palace. Dia juga pernah bermain bersama Timnas Belanda sejak mencatat debut pada 6 September 2015.

[Muh Faiz Alfarizie]

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI