Suara.com - Sejak kedatangan Luis Milla menggantikan Robert Rene Alberts, Persib Bandung mulai tampil konsisten. Tercatat, di bawah komando pelatih asal Spanyol itu tim berjuluk Maung Bandung belum terkalahkan di 14 pertandingan terakhir.
Bahkan di lima pertandingan terakhirnya, Persib Bandung hanya kebobolan satu kali. Sebuah bukti yang menunjukkan kokohnya pertahanan Persib saat ini.
Sebagaimana diketahui, sejak awal musim BRI Liga 1 2022/23, Persib tampil inkonsisten. Bahkan Maung Bandung sempat tercatat sebagai klub dengan jumlah kebobolan terbanyak.
Namun di putaran kedua BRI Liga 1, hal tersebut berubah. Persib membukukan empat clean sheet saat melawan Persija Jakarta, Madura United FC, Borneo FC Samarinda dan PSS Sleman. Hanya Satu gol yang bersarang di gawang Teja Paku Alam ketika dibobol Taisei Marukawa di laga kontra PSIS Semarang.
Baca Juga: Hasil BRI Liga 1: Gasak Barito Putera 4-1, PSM Kudeta Puncak Klasemen dari Persib
Tak hanya kerja Luis Milla yang patut mendapatkan apresiasi berkat pertahanan dengan skema tiga bek sejajar. Pelatih kiper Persib Luizinho Passos, yang membuat Teja sang kiper utama kembali ke performa terbaik usai cedera panjang, juga patut mendapat pujian.
“Ya kini kami sudah lebih konsisten dan yang terpenting seluruh pemain di tim tetap kompak di atas lapangan," kata Passos jelang laga kontra Bali United FC.
"Transisi yang cepat baik dari bertahan ke menyerang, menyerang ke bertahan sangat membantu penjaga gawang dan sektor pertahanan,” sambungnya dikutip laman Liga Indonesia Baru, Kamis (9/2/2023).
Di pekan ke-23 BRI Liga 1, Persib akan melakoni laga tandang. Maung Bandung akan menghadapi Bali United, Jumat (10/2/2023) di Stadion Maguwoharjo Sleman.
Untuk laga tersebut Passos telah menyiapkan tiga kiper yakni Teja Paku Alam, Reky Rahayu dan Fitrul Dwi Rustapa.
Baca Juga: Tanpa Spasojevic, Bali United Bertekad Hentikan Tren Positif Persib Bandung
"Saya harap kami bisa melanjutkan performa ini dan tetap konsisten meminimalisir jumlah gol yang bersarang di gawang kami. Melawan Bali United, saya membawa Teja, Reky dan Fitrul," pungkas Passos.