Suara.com - Lanjutan BRI Liga 1 akan mempertemukan PSM Makassar vs Barito Putera sore ini. PSM Makassar sadar akan sulit melawan mereka.
Alasannya, Barito Putera sudah mengalahkan tim kuat seperti Bali United. Namun skuad asuhan Bernardo Tavares yakin akan mengalahkan mereka.
Laga akan berlangsung di Stadion Gelora B.J Kamis hari ini pukul 16.00 Wita
"Saya kira pertandingan besok akan menjadi pertandingan yang sulit bagi kita karena mereka punya motivasi tinggi sebab pertandingan sebelumnya mereka menang melawan bali united, notabene bali united dalah tim yang kuat dan pertandingan besok kita membutuhkan suporter memberikan energi ekstra kepada pemain-pemain dan dukungn kepada para pemain." ujar Bernardo saat Pre Match Press Conference, pekan ke-23, dikutip dari laman resmi PSM Makassar.
Baca Juga: Dewa United FC Tekuk Borneo FC, Jan Olde Riekerink: Saya Sangat Bangga
Pada putaran pertama, anak asuh Bernardo Tavares berhasil menahan imbang PS Barito Putera di Stadion Demang Lehman dengan skor 1-1 di laga lanjutan tunda pekan ke-6 Kompetisi BRI Liga 1 2022-2023.
Namun Bernardo Tavares mengklaim sudah menganalisa kekuatan lawan.
"Kami sudah menganalisa Barito dan biasanya sebelum kita pertandingan dengan tim lawan, kita sudah menganalisa 8 sampai 9 pertandingannya sekaligus pertandingan terakhir mereka, kita memperhatikan setiap perubahan, sistemnya, pergerakan-pergerakan yang mereka lakukan." ungkap Bernardo Tavares.
Rekor Pertemuan PSM Makassar vs Barito Putera
5 Pertemuan Terakhir
Baca Juga: Lupakan Kekalahan di Markas Persib, PSS Sleman Bidik Tiga Poin di Laga Kontra Persik
10/01/2023: Barito Putera 1-1 PSM Makassar
28/01/2022: Barito Putera 1-2 PSM Makassar
27/09/2021: PSM Makassar 0-2 Barito Putera
15/03/2020: PSM Makassar 1-1 Barito Putera
11/12/2019: Barito Putera 3-2 PSM Makassar
5 Pertandingan Terakhir PSM Makassar
04/02/2023: Arema 0-1 PSM Makassar
30/01/2023: PSM Makassar 3-1 RANS Nusantara
25/01/2023: Persija Jakarta 4-2 PSM Makassar
20/01/2023: Bali United 2-2 PSM Makassar
14/01/2023: PSM Makassar 4-0 PSS Sleman
5 Pertandingan Terakhir Barito Putera
05/02/2023: Bali United 1-2 Barito Putera
31/01/2023: Barito Putera 1-2 PSS Sleman
21/01/2023: Borneo 0-0 Barito Putera
14/01/2023: Barito Putera 1-2 Madura United
10/01/2023: Barito Putera 1-1 PSM Makassar
Perkiraan Susunan Pemain
PSM Makassar (4-2-3-1): Reza Arya Pratama; Yance Sayuri, Yuran Fernandes, Akbar Tanjung, Agung Mannan; Rasyid Bakri, Willem Jan Pluim; Kenzo Nambu, Yakob Sayuri, Rizky Eka; Everton Nascimento.
Pelatih: Bernardo Tavares
Barito Putera (4-3-3): Joko Ribowo; Bagas Kaffa, Renan Silva, Yuswanto Aditya, Aditya Putra Dewa; Bayu Pradana, Nazar Nurzaidin, Mike Ott; Ferdiansyah, Rizky Pora, Gustavo Tocantins.
Asisten Pelatih: Isnan Ali