Suara.com - Pelatih Persija Thomas Doll minta Shin Tae-yong pulangkan Cahya Supriadi dari pelatihan terpusat atau TC Timnas Indonesia U-20. Sebab Persija butuh kiper Cahya.
Permintaan itu diutarakan dalam pertemuan antar staf Timnas Indonesia dan Persija.
Di sana Cahya Supriadi diminta Persija untuk kembali ke klub sehari sebelum (H-1) laga Liga 1.
"Tapi memang ada satu masalah kemarin dari Persija dia minta kiper Cahya minta dilepas dari Timnas ketika ada pertandingan H-1," kata Shin Tae-yong di lapangan C Senayan, Rabu (8/202023).
Shin Tae-yong menyetujui permintaan itu. Karena persija tak punya kiper pengganti.
"Jadi kita pun bisa mengerti karena kiper nomor 2 tidak ada di Persija, itu sudah disetujui juga sama saya," jelasnya.
Namun memang, Cahya Supriadi bersama tiga pemain Persija lain yaitu Alfriyanto Nico, Muhammad Ferarri, dan Dony Pamungkas belum juga bergabung ke TC timnas U-20 yang sudah dimulai sejak 1 Februari.
Selain empat pemain Persija, Persib Bandung masih menahan tiga pemainnya yaitu Kakang Rudianto, Robi Darwis, dan Ferdiansyah.
Lalu, Marselino Ferdinan dan Ronaldo Kwateh yang dilaporkan ada di Eropa juga belum bergabung.
Baca Juga: 3 Pemain Tajikistan yang Kudu Diwaspadai Timnas Indonesia di FIFA Matchday, Termasuk Eks Persebaya
Secara keseluruhan baru 21 dari 30 pemain yang dipanggil sudah mengikuti TC. Shin Tae-yong berharap segera pemain bisa lengkap.