Suara.com - Arema FC sukses membawa pulang tiga poin setelah bangkit menaklukkan RANS Nusantara FC 2-1 dalam lanjutan BRI Liga 1. Dua gol Arema FC diborong oleh Dedik Setiawan.
Pada laga pekan ke-23 BRI Liga 1 di Stadion Pakansari, Cibinong, Kabupaten Bogor, Rabu (8/2/2023) sore, Rans Nusantara FC dan Arema FC berganti mencoba membangun serangan di awal.
Namun belum ada peluang berbahaya dari kedua tim. Pada menit ke-22, Arema FC mendapatkan hadiah penalti, namun Abel Camara gagal mengeksekusi dengan baik bola masih dapat ditepis kiper Hilman Syah.
Setelah gagal penalti itu, Arema FC mulai meningkatkan tempo serangan mereka. Namun belum ada gol yang tercipta dari Singo Edan, skor 0-0 bertahan hingga turun minum.
Di babak kedua, Rans Nusantara FC sudah mampu memimpin 1-0 saat laga baru berjalan dua menit. Gol tersebut dicetak oleh langsung Ikhsan Nul Zikrak memanfaatkan umpan Edo Febriansyahdi.
Tertinggal 0-1, Arema FC mencoba bangkit. Pada menit ke-56, Dedik Setiawan berhasil menyamakan kedudukan hasil assist dari Achmad Figo Ramadani.
Gol penyama Arema FC tercipta pada menit ke-56 lewat gol dari Dedik Setiawan setelah menerima umpan silang dari Achmad Figo Ramadani. Skor menjadi 1-1.
Gol Dedik tersebut membuat Arema FC semakin bersemangat untuk menyerang. Serangan coba kembali dilakukan oleh Singo Edan dan akhirnya membuahkan gol
Dedik kembali mencatatkan namanya di papan skor setelah dia menyambar bola umpan Ilham Udin dari sisi kiri. Gol tersebut membuat Arema FC berbalik unggul 2-1.
RANS mencoba menaikkan tempo permainan mengejar ketertinggalan sementara Arema FC berusaha mempertahankan keunggulannya. Hingga laga usai skor tetap 2-1 bagi kemenangan Arema FC 2-1.