Suara.com - Berikut jadwal lengkap babak 16 besar Liga Champions 2022-2023 yang akan dimulai pertengahan pekan depan, tepatnya pada 15 Februari 2022 WIB. Ada Paris Saint-Germain (PSG) vs Bayern Munich hingga Liverpool vs Real Madrid.
Laga PSG vs Bayern Munich dalam leg pertama 16 besar Liga Champions 2022-2023 akan berlangsung di Parc des Princes, Paris pada Rabu (15/2/2023) pukul 03.00 WIB.
Duel ini seakan mengulang pertandingan Liga Champions 2019/2020 lalu, saat kedua tim papan atas Prancis dan Jerman ini bersua di babak final.
Partai ulangan final Liga Champions tak hanya tercipta di laga PSG vs Bayern Munich saja. Babak 16 besar Liga Champions 2022-2023 juga mempertemukan Liverpool vs Real Madrid.
Baca Juga: Karim Benzema Cidera Jelang Semifinal Piala Dunia Klub Melawan Al Ahly
Sebagai catatan, Liverpool dan Real Madrid kerap bertemu di Liga Champions, terutama di babak final, masing-masing pada edisi 2017-2018 dan 2021-2022.
Sedangkan di laga 16 besar lainnya, wakil Inggris yakni Chelsea dan Manchester City akan bersua wakil Jerman, yakni Borussia Dortmund dan RB Leipzig.
Lalu wakil Inggris lainnya, Tottenham Hotspur akan berhadapan dengan kampiun Liga Champions sebanyak tujuh kali, yakni AC Milan.
Adapun untuk laga-laga di babak 16 besar Liga Champions 2022-2023 lainnya, ada Inter Milan vs FC Porto, Club Brugge vs Benfica, dan Eintracht Frankfurt vs Napoli.
Semua laga ini sendiri akan dimulai pada bulan ini, di mana untuk leg pertama akan digelar mulai pada 15 Februari 2023 WIB.
Baca Juga: Penyebab Karim Benzema dan Courtois Dicoret dari Skuad Real Madrid di Piala Dunia Antarklub
Sedangkan leg kedua babak 16 besar Liga Champions 2022-2023 akan dihelat pada awal bulan depan, tepatnya pada bulan Maret.
Jadwal Babak 16 Besar Liga Champions 2022-2023 Leg Pertama
Rabu (15/2/23)
- PSG vs Bayern Munich (03.00 WIB)
- AC Milan vs Tottenham Hotspur (03.00 WIB)
Kamis (16/2/23)
- Club Brugge vs Benfica (03.00 WIB)
- Borussia Dortmund vs Chelsea (03.00 WIB)
Rabu (22/2/23)
- Liverpool vs Real Madrid (03.00 WIB)
- Eintracht Frankfurt vs Napoli (03.00 WIB)
Kamis (23/2/23)
- RB Leipzig vs Manchester City (03.00 WIB)
- Inter Milan vs FC Porto (03.00 WIB)
Jadwal Babak 16 Besar Liga Champions 2022/2023 Leg Kedua
Rabu (8/3/23)
- Chelsea vs Borussia Dortmund (03.00 WIB)
- Benfica vs Club Brugge (03.00 WIB)
Kamis (9/3/23)
- Bayern Munich vs PSG (03.00 WIB)
- Tottenham Hotspur vs AC Milan (03.00 WIB)
Rabu (15/3/23)
- FC Porto vs Inter Milan (03.00 WIB)
- Manchester City vs RB Leipzig (03.00 WIB)
Kamis (16/3/23)
- Napoli vs Eintracht Frankfurt (03.00 WIB)
- Real Madrid vs Liverpool (03.00 WIB)
[Felix Indra Jaya]