Persija Isyaratkan Ogah Turuti Shin Tae-yong Soal Pemanggilan Pemain ke TC Timnas Indonesia U-20

Arief Apriadi Suara.Com
Rabu, 08 Februari 2023 | 10:50 WIB
Persija Isyaratkan Ogah Turuti Shin Tae-yong Soal Pemanggilan Pemain ke TC Timnas Indonesia U-20
Skuad Persija Jakarta di BRI Liga 1 2022-2023. [Persija]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Persija Jakarta mengisyaratkan tidak akan sepenuhnya menuruti pelatih Shin Tae-yong terkait pemanggilan pemain mereka ke pemusatan latihan atau training camp (TC) Timnas Indonesia U-20.

Hal itu tercermin dalam pernyataan Wakil Presiden Persija Jakarta, Ganesha Putera saat menggelar pertemuan virtual dengan tim pelatih Timnas Indonesia pada Selasa (7/2/2023) siang.

Ganesha menekankan bahwa Persija sangat berkomitmen kepada Timnas Indonesia, tetapi dengan cara memberikan menit bermain untuk para penggawa mudanya khususnya yang bermain reguler di BRI Liga 1.

Foto arsip - Pesepak bola Timnas Indonesia U-19 Muhammad Ferarri (kiri) merayakan gol yang dicetaknya ke gawang Myanmar U19 dalam laga penyisihan grup Piala AFF U19 di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, Minggu (10/7/2022). ANTARA FOTO/Akbar Nugroho Gumay/hp
Foto arsip - Pesepak bola Timnas Indonesia U-19 Muhammad Ferarri (kiri) merayakan gol yang dicetaknya ke gawang Myanmar U19 dalam laga penyisihan grup Piala AFF U19 di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, Minggu (10/7/2022). ANTARA FOTO/Akbar Nugroho Gumay/hp

"Seperti yang sudah pernah disampaikan Coach Thomas [Doll], kami akan membantu Timnas dengan memberikan menit bermain kepada para pemain kami di level tertinggi kompetisi nasional,” ujar Ganesha dikutip dari laman resmi Persija Jakarta, Rabu (8/2/2023).

Baca Juga: Komentar Menohok Luis Milla, Sebut Pemain Indonesia Tidak Paham Dasar Sepak Bola

Pertemuan Persija Jakarta dengan tim pelatih Timnas Indonesia memang bertujuan untuk mencari solusi dari polemik pemanggilan pemain mereka ke TC Timnas Indonesia U-20.

Pelatih Thomas Doll sebelumnya melontarkan kritik terhadap Shin Tae-yong yang menggelar TC jangka panjang untuk Timnas Indonesia U-20 yakni pada 1-28 Februari 2023.

Ilustrasi Pelatih Persija Thomas Doll dan Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong. [Suara.com]
Ilustrasi Pelatih Persija Thomas Doll dan Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong. [Suara.com]

Doll keberatan karena Persija Jakarta jadi tim yang pemainnya paling banyak dipanggil yakni mencapai sembilan orang termasuk yang kini tampil reguler di BRI Liga 1.

Mereka adalah Achmad Maulana Syarif, Alfriyanto Nico Saputro, Cahya Supriadi, Doni Tri Pamungkas, Frengky Deaner Missa, Ginanjar Wahyu Ramadhani, Muhammad Ferarri, Resa Aditya Nugraha dan Barnabas Sobor.

Dari nama-nama itu, pemain seperti Alfriyanto Nico, Muhammad Ferarri, Ginanjar Wahyu dan Frengky Missa kerap menjadi pilihan utama Thomas Doll untuk bermain di Liga 1.

Baca Juga: Catatan Mentereng Luis Milla di Tengah Nirprestasi Shin Tae-yong

Ganesha berharap pertemuan ini bisa menghasilkan solusi terbaik untuk kedua belah pihak di mana Persija membutuhkan jasa para pemainnya, dan Timnas Indonesia U-20 yang menginginkan mereka mengikuti training camp.

“Kami membicarakan opsi-opsi yang mungkin bisa diambil terkait pemanggilan pemain yang memiliki menit bermain yang banyak di Liga 1. Persija berharap hasil diskusi ini bisa disampaikan ke pelatih kepala Timnas (Shin Tae-yong) sehingga bisa ada titik temu yang baik untuk kedua belah pihak,” ucap Ganesha.

Menurut kabar yang beredar, dari sembilan pemain yang dipanggil, Persija Jakarta telah melepas tiga orang yakni Achmad Maulana Syarif, Resa Aditya Nugraha dan Barnabas Sobor.

Timnas Indonesia U-20 menggelar TC jangka panjang sebagai persiapan tampil di Piala Asia U-20 2023. Skuad Garuda Nusantara tergabung di Grup A bersama Uzbekistan, Irak dan Suriah dalam ajang yang akan bergulir pada 1-18 Maret di Uzbekistan.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI