Suara.com - Begitu gabung ke Persib, Mariyo Londok langsung tancap gas latihan malam-malam bersama skuad. Padahal Mariyo Londok baru saja datang siang harinya, namun malam harinya kemarin langsung latihan.
Kiper yang didatangkan dari Persipura Jayapura tersebut langsung melahap menu latihan dari pelatih kiper Luizinho Passos.
Dikutip dari laman Persib Bandung, Pemain asal Sulawesi Utara tersebut baru tiba di Bandung Kamis siang kemarin. Setelah itu Mariyo langsung menjlani latihan bersama.
Sementara itu Teja Paku Alam tak tampak dalam latihan. Begitu juga Ezra Walian dan Erwin Ramdani.
Baca Juga: Link Live Streaming Persija vs RANS Nusantara FC di BRI Liga 1 Sore Ini, 3 Februari 2023
Dua pemain lainnya melakukan latihan terpisah di pinggir lapangan. Keduanya dalah Daisuke Sato dan Arsan Makarin.
Mariyo Londok akan dikontrak selama 2 tahun di Persib.
Sebelumnya dia memperkuat Persipura bersama David Kevin Wato Rumakiek dan Fitrul Dwi Rustapa. Kini mereka reunian di klub.
"Kemarin ditelepon sama Fitrul, dia senang akhirnya bisa sama-sama latihan lagi. Kami sangat dekat karena teman sekamar. Saya pernah tanya ke dia bagaimana kondisi di sini (PERSIB) soal latihan, dia jawab, 'bagus di sini'," kata Mariyo Londok.
Selain bertemu Fitrul, senyum Mariyo semakin lebar ketika harapannya untuk dipoles pelatih kiper Luizinho Passos akhirnya bisa terwujud.
Baca Juga: Profil Rodney Goncalves, Eks Pelatih Philippe Coutinho yang Dipecat Barito Putera
Mariyo sering melihat bagaimana Passos melatih dan menurutnya, hal itu bisa meningkatkan kemampuannya di bawah mistar gawang.