Suara.com - Berikut jadwal bola malam ini, Sabtu (4/2/2023) dini hari WIB yang akan menyajikan rangkaian pertandingan dari Liga Inggris, Bundesliga Jerman hingga Liga Spanyol. Ada Chelsea vs Fulham hingga Athletic Bilbao vs Cadiz.
Duel Chelsea vs Fulham akan membuka rangkaian pertandingan pekan ke-22 Liga Inggris 2022-2023. Pertandingan ini akan berlangsung di Stamford Bridge, London, pukul 03.00 WIB.
Dua tim London ini menatap pertandingan dengan kondisi yang mirip kendati Fulham bisa dianggap sebagai tim yang lebih baik merujuk klasemen dan hasil lima laga terakhir.
Fulham untuk sementara menduduki peringkat tujuh klasemen dengan koleksi 31 poin dari 21 pertandingan.
Meski demikian, setelah sempat menang beruntun dalam lima pertandingan sejak 26 Desember 2022, laju positif Fulham terhenti ditandai kekalahan 0-1 dari Newcastle United pada 15 Januari lalu.

Setelahnya, Fulham belum juga bisa bangkit. Mereka kalah dari Tottenham Hotspur dengan skor 0-1 di Liga, sebelum bermain imbang 1-1 dengan Sunderland di putaran keempat Piala FA pada 28 Januarui lalu.
Di sisi lain, Chelsea untuk sementara menduduki peringkat 10 klasemen dengan koleksi 29 poin dari 20 pertandingan. The Blues tengah dalam kondisi negatif setelah cuma menang dua kali dalam 10 pertandingan terakhir.
Mereka tercatat kalah enam kali dan dua lainnya berakhir imbang dalam periode tersebut yang membuat pelatih Graham Potter dalam tekanan besar.
![Pemain Chelsea Kai Havertz rayakan golnya ke gawang Liverpool dalam pertandingan Liga Premier Inggris di Anfield, Sabtu (21/1/2023). Gol tersebut kemudian dianulir wasit karena berbau offside. [AFP]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2023/01/21/82997-kai-havertz-chelsea.jpg)
Teranyar, Chelsea ditahan imbang Liverpool tanpa gol di putaran keempat PIala FA pada 21 Januari lalu. Hasil itu bikin laju mereka kembali tersendat setelah di laga sebelumnya menang tipis 1-0 atas Crystal Palace di liga.
Baca Juga: Pesan Erik ten Hag untuk Jadon Sancho: Pertahankan Senyummu
Meski dalam situasi sulit, Chelsea masih bisa percaya diri menatap laga ini. Merujuk lima pertemuan terakhir, The Blues cuma sekali kalah dari lawannya dengan sisanya berakhir kemenangan.