Persija vs RANS Nusantara FC, Thomas Doll Incar Kemenangan Ketiga Beruntun di Laga Kandang

Kamis, 02 Februari 2023 | 18:10 WIB
Persija vs RANS Nusantara FC, Thomas Doll Incar Kemenangan Ketiga Beruntun di Laga Kandang
Pelatih Persija Jakarta Thomas Doll usai memimpin latihan di Nirwana Park, Sawangan, Depok, Jawa Barat. (Suara.com/Adie Prasetyo Nugraha)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pelatih Persija Jakarta Thomas Doll mau memberikan sambutan kurang menyenangkan untuk Pelatih anyar RANS Nusantara FC Rodrigo Santana. Persiapan pun sudah dilakukan agar bisa mendapatkan hasil positif.

Persija akan menjamu RANS dalam pertandingan pekan ke-22 BRI Liga 1 2022/2023 di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jumat (3/2/2023) sore. Adapun Thomas Doll mengincar kemenangan ketiga secara beruntun di laga kandang.

"Ini untuk ketiga kalinya kami bermain di kandang secara beruntun. Kami sudah berlatih untuk mempersiapkan laga ini," kata Thomas Doll dalam konferensi pers sehari jelang laga.

"Kemarin kami berlatih dibagi ke dalam dua grup. Pemain yang tidak bermain di laga sebelumnya mendapatkan latihan full dan yang bermain hanya recovery saja. Selain itu kami juga berlatih crossing dan finishing," tambahnya.

Baca Juga: Hasil BRI Liga 1: Duel Persikabo 1973 vs Persita Tangerang Berakhir Imbang 1-1

Akan tetapi, laga ini diyakini tidak mudah. RANS Nusantara FC baru saja menunjuk pelatih asal Brasil Rodrigo Santana buat menggantikan Rahmad Darmawan.

Thomas Doll mengaku tidak tahu apapun mengenai hal tersebut. Fokusnya adalah membuat Persija memenangi laga besok.

"Saya baru dapat informasi bahwa pelatih RANS saat ini baru jadi saya tidak tahu formasi apa yang akan dipakai. Jadi sekarang kita fokus untuk mempersiapkan sistem permainan kita," tutupnya.

Sementara itu, pemain Persija Ilham Rio Fahmi mengaku sudah siap. Sebagai perwakilan pemain ia menyebut penggawa Macan Kemayoran sudah siap tempur.

"Kami sudah melakukan persiapan dan tim pelatih sudah memberikan materi strategi kepada kami. Kami harus bermain dengan apa yang sudah pelatih sampaikan kepada kami," ujar Rio Fahmi.

Baca Juga: Hasil BRI Liga 1: Dewa United vs Madura United Berakhir Seri, Egy Maulana Vikri Bikin Gol di Laga Debut

Kemenangan dibutuhkan Persija di laga besok. Tambahan tiga poin akan membuat Persija ke puncak klasemen gusur Persib Bandung.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI