Kiper yang Tinju Wajah Cristiano Ronaldo Kini Dibuang PSG, Gabung Klub Papan Bawah Liga Inggris

Arief Apriadi Suara.Com
Rabu, 01 Februari 2023 | 10:21 WIB
Kiper yang Tinju Wajah Cristiano Ronaldo Kini Dibuang PSG, Gabung Klub Papan Bawah Liga Inggris
Kiper Paris Saint-Germain (PSG), Keylor Navas, coba meninju bola sebelum sikutnya mendarat di pipi kiri kapten Riyadh All-Star XI, Cristiano Ronaldo dalam laga persahabatan bertajuk "Riyadh Season" di Stadion King Fahd Internasional, Riyadh, Arab Saudi, Jumat (20/1/2023) dini hari WIB. [Twitter/@gravessen4]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Keylor Navas, kiper Paris Saint-Germain (PSG) yang sempat meninju wajah Cristiano Ronaldo harus turun kelas. Dia resmi "dibuang" Les Parisiens ke Nottingham Forest dengan status pinjaman.

Penjaga gawang Timnas Kosta Rica itu menyeberang ke klub Liga Inggris sebelum bursa transfer musim dingin Januari 2023 tutup.

Kiper berusia 36 tahun itu kehilangan tempat di skuad utama PSG setelah klub memboyong Gianluigi Donnarumma dari AC Milan pada 14 Juli 2021 lalu.

Persaingan yang ketat di posisi penjaga gawang membuat Navas terpinggirkan. Musim ini, dia tercatat baru dua kali tampil dan itupun terjadi hanya di Piala Liga Prancis.

Baca Juga: Ngebet Gabung Barcelona, Sofyan Amrabat Mangkir Latihan Fiorentina

Terlepas dari itu, Keylor Navas sempat jadi perbincangan beberapa waktu lalu setelah kedapatan memuluk wajah Cristiano Ronaldo.

Itu terjadi saat PSG memainkan laga persahabatan kontra Riyadh All Star XI di King Fahd International Stadium, Riyadh, Jumat, 20 Januari lalu.

Dalam laga yang dimenangkan PSG dengan skor 5-4 itu, Keylor Navas memukul wajah Ronaldo saat timnya tengah unggul 1-0.

Saat itu Ronaldo melompat melewati beknya untuk menyundul bola ke arah gawang.

Namun, Keylor Navas maju untuk meninjunya dengan jelas dan secara tidak sengaja mengenai pipi penyerang tersebut. Ronaldo pun terlihat kesakitan dan pipi kirinya terlihat lebam.

Baca Juga: Viral Bos Al Nassr Frustasi: Saya Bayar 200 Juta Euro, Ronaldo Cuma Bisa "Siuuu"

Ronaldo pada akhirnya mampu mencetak dua gol dalam laga tersebut. Dengan wajah lebam, dia terus bermain sebelum digantikan pada menit ke-61 oleh Matheus Pereira.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI