Suara.com - Manajer Liverpool, Jurgen Klopp menegaskan timnya takkan mendatangkan pemain lagi sebelum bursa transfer Januari 2023 ditutup, meski performa The Reds terus inkonsisten di sepanjang musim ini.
Teranyar, Liverpool kalah 1-2 dari tuan rumah Brighton dan kandas di putaran keempat Piala FA, Minggu (29/1/2023) malam WIB.
Sebelumnya, Liverpool juga telah tersingkir di Piala Liga Inggris, serta masih terpuruk di peringkat kesembilan klasemen sementara Liga Inggris 2022/2023.
Liverpool juga akan bertemu raksasa Spanyol, Real Madrid di babak 16 besar Liga Champions nanti.
Baca Juga: Profil Kaoru Mitoma, Pahlawan Timnas Jepang yang Bawa Brighton Pecundangi Liverpool di Piala FA
Padahal di titik ini musim lalu, Liverpool masih perkasa bertarung memperebutkan dua gelar yang tersedia, meski pada akhir musim hanya menyebet dua titel yakni Piala FA dan Piala Liga.
Di jendela transfer musim dingin Januari ini, Liverpool telah merekrut penyerang Belanda Cody Gakpo. Namun, fans mendesak The Reds mendatangkan pemain lagi yakni di posisi gelandang.
Ini buntut buruknya performa lini tengah Liverpool sepanjang musim ini. Namun, Klopp mematahkan asa fans Liverpool yang ingin melihat tim kesayangannya mendatangkan pemain lagi di bursa transfer Januari ini.
“Tidak, tidak, tidak. Tidak ada yang akan terjadi lagi di sisa waktu jendela transfer ini. Itu saja. Semuanya bagus. Kami akan berjuang dengan skuad yang ada," ucap pelatih asal Jerman itu seperti dilansir Tribal Football, Senin (30/1/2023).
Baca Juga: Saking Buruknya, Alexander-Arnold Bikin Winger Brighton Terlihat Bak Lionel Messi