Amunisi Baru Shin Tae-yong Sebelum "Tamat" dari Timnas Indonesia

Rabu, 25 Januari 2023 | 17:32 WIB
Amunisi Baru Shin Tae-yong Sebelum "Tamat" dari Timnas Indonesia
Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong. [ANTARA FOTO/Akbar Nugroho Gumay]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Setelah gagal di Piala AFF 2022, paling tidak Shin Tae-yong harus membawa Timnas Indonesia mengesankan di Piala Dunia U-20 2023 dan Piala Asia U-20 2023. Tapi tenang saja, skuad Shin Tae-yong akan bertambah dari pemain naturalisasi.

Adapun Piala Dunia U-20 2023 akan bergulir pada 20 Mei - 11 Juni mendatang. Sebelum itu, armada Shin tae-yong terlebih dahulu mengikuti Piala Asia U-20 2023 di Uzbekistan.

Dua laga ini bisa jadi petandingan terakhir untuk Shin Tae-yong untuk Timnas Indonesia. Sebab PSSI pun belum mau memperpanjang kontrak Shin Tae-yong.

Pemain yang akan menjadi amunisi baru Shin Tae-yong di antaranya Justin Hubner, Ivar Jenner, dan Rafael Struick.

Baca Juga: Nasib Shin Tae-yong Masih Gelap, 3 Orang Ini Bisa Jadi Pelatih Timnas Indonesia Tahun 2024

Shin Tae-yong (instagram.com/shintaeyong7777)
Shin Tae-yong (instagram.com/shintaeyong7777)

ketiganya akan dinaturalisasi setelah mendapat restu dari Pelatih Shin Tae-yong sendiri.

Sementara satu pemain lainnya, Shayne Pattynama sudah selesai setelah disumpah, Selasa (24/1/2023) sore WIB kemarin.

Keempatnya, akan menjadi amunisi Shin Tae-yong untuk membuktikan dirinya bisa membawa Timnas Indonesia meraih kemenangan.

Bahkan Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan sudah menjanjikan proses naturalisasi mereka akan lebih cepat dari pemain tim senior.

"Insya Allah lebih cepat dari proses seniornya (Shayne Pattynama, Jordi Amat, dan Sandy Walsh)," kata Iriawan di Gedung Kemenkumham, Jakarta, Selasa (24/1/2023).

Baca Juga: Thailand Tolak Undangan Malaysia Ikut Piala Merdeka, Kena Karma Tak Ajak Timnas Indonesia?

"Mudah-mudahan Maret ini sudah beres paling telat. Tetapi, saya harapkan Februari sudah tuntas," sambung mantan Kapolda Metro Jaya itu.

"Saya sampaikan ke Kanwil tadi, ini sedang dalam proses, nanti mohon kalau sudah memang prosesnya sesuai aturan, untuk bisa mengambil sumpah lebih cepat lebih baik. Karena kita ingin supaya mereka cepat bergabung untuk Piala Dunia U-20," tutupnya.

Sinyal dari Erick Thohir

Momen Artis dan Youtuber antar Erick Thohir Daftar Ketum PSSI (Instagram/@baimwong)
Momen Artis dan Youtuber antar Erick Thohir Daftar Ketum PSSI (Instagram/@baimwong)

Bakal Calon Ketua Umum PSSI Erick Thohir memuji habis-habisan Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong. Apakah ini sinyal Erick Thohir akan perpanjang kontrak Shin Tae-yong jika terpilih?

Sebab Shin Tae-yong akan habis kontrak akhir tahun 2023 ini. Dukungan "real" Erick Thohir untuk Shin Tae-yong memang belum terdengar dengan nada bulat.

Namun Erick Thohir mengatakan hingga saat ini kepelatihan Timnas Indonesia di bawah Shin Tae-yong termasuk bagus.

"Kita harus melihat apa yang dibutuhkan. Shin Tae-yong pelatih bagus," kata Erick Thohir dalam wawancara dengan Kompas TV pada Sabtu (21/1/2023) lalu.

Sehingga sebagai orang di luar PSSI saat ini, Erick Thohir mendukung apa yang dilakukan Shin Tae-yong, bahkan lebih. Termasuk memoles sepak bola Indonesia sejak dini.

"Tetapi, perlu tidak Shin Tae-yong dukungan lebih? Perlu," kata Erick Thohir.

Shin Tae-yong move on

Gestur pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong pada laga semifinal Piala AFF 2022 kontra Vietnam di Stadion My Dinh, Hanoi, Senin (9/1/2023) malam WIB. [dok. PSSI]
Gestur pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong pada laga semifinal Piala AFF 2022 kontra Vietnam di Stadion My Dinh, Hanoi, Senin (9/1/2023) malam WIB. [dok. PSSI]

Shin Tae-yong tak mau lama-lama merasa kecewa, meski itu manusiawi. Kini Shin Tae-yong mau move on atau menatap ke depan untuk sepak bola Indonesia lebih baik.

Timnas Indonesia akan melakoni laga di Piala Dunia U-20 2023. Indonesia menjadi tuan rumah.

Beberapa pekan libur setelah Piala AFF 2022, mulai 1 Februari, dia sudah mulai ke lapangan hijau untuk melatih skuad garuda U-20.

"Setelah liburan singkat, mulai 1 Februari, kami akan mulai mempersiapkan Piala Dunia FIFA U-20 2023. Indonesia adalah negara tuan rumah," kata Shin Tae-yong.

Hal itu dikatakan Shin Tae-yong kepada media Korea Selatan, Naver yang ditayangkan 15 Januari lalu.

Piala Dunia U-20 2023 ini penting untuk Indonesia. Dan bisa jadi ajang pembuktian Shin Tae-yong menjadi juru taktik terbaik di Asia.

"Ini adalah turnamen di mana Marcelino (lahir tahun 2004), yang mencetak gol dengan mengenakan nomor punggung 6 di Piala AFF, akan berpartisipasi. Indonesia mempersiapkan dan memperhatikan kompetisi ini di tingkat nasional. Saya akan melakukan yang terbaik untuk memenuhi harapan tersebut," kata Shin Tae-yong.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI