Hwang Sun-hong menjadi pelatih yang paling sering mengalahkan Shin Tae-yong. Tercatat ia telah mengalahkan pelatih Timnas Indonesia itu sebanyak 5 kali dari dari 12 laga.
Shin Tae-yong sendiri kerap bertemu Hwang Sun-hong di Korea Selatan, saat keduanya melatih Seongnam Ilhwa dan Pohang Steelers serta Busan IPark.
Dari 12 pertemuan itu, Shin Tae-yong hanya bisa menang sebanyak 2 kali dari rekannya kala masih bermain di Timnas Korea Selatan itu.
2. Choi Kang-hee
Sama seperti Hwang Sun-hong, Choi Kang-hee mampu memberikan 5 kekalahan ke Shin Tae-yong. Bedanya, Choi Kang-hee memberikannya dalam 9 laga saja.
5 kekalahan itu diberikan Choi Kang-hee saat masih menukangi Jeonbuk Hyundai dan Shin Tae-yong menukangi Seongnam Ilhwa.
Bahkan dalam 9 pertemuan itu, Shin Tae-yong hanya bisa menang sebanyak dua kali atas Choi Kang-hee dan meraih dua kali hasil imbang.
3. Park Hang-seo

Park Hang-seo pun masuk dalam daftar ini karena kerap bertemu dan terhitung kerap memberikan kekalahan ke Shin Tae-yong dalam karier kepelatihannya.
Baca Juga: Resmi Jadi WNI, Shayne Pattynama: Ayah Saya Tersenyum di Surga
Dibandingkan pelatih lainnya, Park Hang-seo merupakan pelatih yang paling sering dihadapi Shin Tae-yong, dengan bertemu sebanyak 15 kali, baik di level klub dan tim nasional.