Hadapi Bhayangkara FC, Persebaya Usung Misi Balas Dendam

Rully Fauzi Suara.Com
Senin, 23 Januari 2023 | 02:05 WIB
Hadapi Bhayangkara FC, Persebaya Usung Misi Balas Dendam
Pelatih kepala Persebaya Surabaya, Aji Santoso. [dok. BeritaJatim.com]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Persebaya Surabaya mengusung misi balas dendam saat menjamu Bhayangkara FC pada laga pekan ke-20 BRI Liga 1 2022/2023 di Stadion Gelora Joko Samudro, Gresik, Senin (23/1/2022) sore. Pada putaran pertama lalu, skuad Bajul Ijo memang kalah 0-1. Bahkan, Persebaya tidak bisa menang di dua pertemuan terakhir.

 Kini, Persebaya telah siap untuk membalas kekalahan itu. Pelatih Persebaya, Aji Santoso optimis skuadnya bisa meraih poin penuh. Saat ini, menurutnya kondisi para pemain menurutnya dalam keadaan baik dan siap tempur.

Aji juga mengisyaratkan bakal mengubah skema para pemainnya dari laga sebelumnya. Termasuk memberi arahan khusus kepada anak-anak asuhannya agar fokus di menit-menit krusial yakni menit awal dan akhir.

“Ini saya sudah antisipasi, mudah-mudahan pertandingan nanti anak-anak bisa memutus rantai yang kami jarang menang melawan Bhayangkara FC. Kami ingin menang!” tegas Aji seperti dimuat BeritaJatim --jaringan Suara.com. 

Baca Juga: Hasil Liga Inggris: Erling Haaland Menggila Lagi, Borong 3 Gol Manchester City Lawan Wolves

Apalagi dengan skuad lengkap saat ini, di mana ada Marselino Ferdinan dan Rizky Ridho, Aji yakin memiliki peluang menang.

“Dengan skuad yang ada saat ini, mudah-mudahan bisa menang. Dan saya pelatih yang tidak percaya dengan historis karena berbeda materi pemain, berbeda pula kualitas pemainnya. Yang penting pemain jangan underestimate dan tidak meremehkan,” tukas Aji.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI