Hingga turun minum skor kacamata tetap bertahan.
Di awal babak kedua, Liverpool melancarkan tekanan bertubi-tubi. Akan tetapi tak satupun yang berhasil menggoyahkan pertahanan Chelsea.
Chelsea sendiri mendapat peluang pertamanya di babak kedua ini di menit 59. Menusuk dari sisi kanan lapangan, Ziyech berhasil melewati empat pemain Liverpool.
Namun tembakan yang dilepaskannya masih terlalu lemah dan dengan mudah diantisipasi oleh bek tuan rumah.
Mykhailo Mudryk yang melakoni debutnya di laga ini sebagai pemain pengganti, mendapat peluang di menit 65. Sayangnya ia kalah cepat dari James Milner yang segera merebut bola.
Di menit 76, Darwin Nunez mencoba melepaskan tembakan dari sudut sempit. Peluang tersebut gagal setelah bola diblok oleh Kepa Arrizabalaga.
Di sisa waktu pertandingan, kedua kubu semakin gencar dalam melakukan jual beli serangan. Akan tetapi hingga peluit panjang dibunyikan, skor kacamata tetap bertahan.
Susunan Pemain
Liverpool (4-3-3): Alisson; James Milner, Ibrahima Konate, Joe Gomez, Andy Robertson; Naby Keita, Stefan Bajcetic, Thiago Alcantara; Harvey Elliott, Mohamed Salah, Cody Gakpo.
Baca Juga: Setelah Mykhaylo Mudryk, Chelsea Tebus Noni Madueke dari PSV dengan Mahar Rp573 Miliar
Cadangan: Curtis Jones, Kostas Tsimikas, Jordan Henderson, Joel Matip, Darwin Nunez, Alex Oxlade-Chamberlain, Fabinho, Trent Alexander-Arnold, Caoimhin Kelleher.