
Berbeda dengan Ronaldo, Messi masih dianggap sebagai bintang dunia karena tetap berkompetisi di Eropa bersama PSG. Di laga ini, Messi juga menunjukkan kelasnya.
Meski bermain di laga pesahabatan, La Pulga menghibur para penonton dengan aksi-aksi yang dilakukannya. Messi juga mencetak satu gol.
Messi menjadi pemain pertama yang membuat publik di Stadion King Fahd International bersorak. Pada menit ketiga, Messi dengan cerdik menerima umpan Neymar.
3. Neymar Gagal Penalti
Hampir semua pemain-pemain inti PSG turun di laga melawan Riyadh All Star XI, termasuk Neymar. Pemain asal Brasil itu juga menunjukkan kelasnya.
Namun momen paling mencuri perhatian dari Neymar adalah ketika ia gagal mencetak gol penalti. Eksekusi penaltinya mampu ditangkap oleh Mohammed Al Owais.
Meski begitu, Neymar tetap Neymar. Ia berkontribusi dengan torehan assist indahnya untuk gol pertama PSG yang dicetak oleh Messi.
4. Navas “Tinju” Ronaldo
![Kiper Paris Saint-Germain (PSG), Keylor Navas, coba meninju bola sebelum sikutnya mendarat di pipi kiri kapten Riyadh All-Star XI, Cristiano Ronaldo dalam laga persahabatan bertajuk "Riyadh Season" di Stadion King Fahd Internasional, Riyadh, Arab Saudi, Jumat (20/1/2023) dini hari WIB. [Twitter/@gravessen4]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2023/01/20/61029-kiper-paris-saint-germain-psg-keylor-navas-meninju-cristiano-ronaldo.jpg)
Keylor Navas diturunkan sejak awal laga untuk menjaga gawang PSG, namun ia gagal menunjukkan kualitasnya dengan kebobolan empat gol.
Baca Juga: Respons Cristiano Ronaldo usai Hadapi Lionel Messi: Senang Bertemu Teman Lama
Momen unik terjadi juga dari Navas yaitu ketika ia “meninju” Ronaldo di pertengahan babak pertama. Saat itu, Ronaldo langsung jatuh terkapar di lapangan. Pemain berpaspor Portugal ini kesakitan sambil memegangi bagian wajahnya yang kena hajar dari Navas yang juga merupakan mantan rekannya saat membela Real Madrid.