Shin Tae-yong: Mulai 1 Februari, Kami Mulai Persiapan Piala Dunia U-20 2023

Rabu, 18 Januari 2023 | 11:24 WIB
Shin Tae-yong: Mulai 1 Februari, Kami Mulai Persiapan Piala Dunia U-20 2023
Gestur pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong pada laga semifinal Piala AFF 2022 kontra Vietnam di Stadion My Dinh, Hanoi, Senin (9/1/2023) malam WIB. [dok. PSSI]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Shin Tae-yong tengah fokus mempersiapkan Timnas Indonesia untuk itu dalam ajang Piala Dunia U-20 2023 yang digelar di Indonesia. Indonesia menjadi tuan tumah.

Shin Tae-yong mau 'move on' setelah kegagalan di Piala AFF 2022.

Hal itu dikatakan Shin Tae-yong kepada media Korea Selatan, Naver yang ditayangkan 15 Januari lalu.

"Setelah liburan singkat, mulai 1 Februari, kami akan mulai mempersiapkan Piala Dunia FIFA U-20 2023. Indonesia adalah negara tuan rumah," kata Shin Tae-yong.

Baca Juga: Kapten Thailand Muak dengan Kecurangan di Piala AFF, Dorong Penggunaan VAR: Kita Ini Tetangga, Harus Maju Bersama!

Shin Tae-yong mengatakan salah satu pemain yang akan ikut dalam skuad garuda adalah Marcelino. Shin Tae-yong meyakini Timnas Indonesia akan meraih kemenangan.

"Ini adalah turnamen di mana Marcelino (lahir tahun 2004), yang mencetak gol dengan mengenakan nomor punggung 6 di Piala AFF, akan berpartisipasi. Indonesia mempersiapkan dan memperhatikan kompetisi ini di tingkat nasional. Saya akan melakukan yang terbaik untuk memenuhi harapan tersebut," kata Shin Tae-yong.

Piala Dunia U-20 akan berlangsung Mei mendatang.

Sebagai tuan rumah, Indonesia diberi privilege untuk lolos langsung mengikuti turnamen ini.

Direncanakan, ada 24 tim yang mengikuti kompetisi ini, dengan Konfederasi Sepak Bola Asia (AFC); Konfederasi Sepak Bola Afrika (CAF); Konfederasi Sepak Bola Amerika Utara, Tengah dan Karibia (Concacaf); Konfederasi Sepak Bola Amerika Selatan (CONMEBOL) masing-masing mengirim empat tim.

Baca Juga: 3 Pelatih Asal Jepang yang Cocok Tangani Timnas Indonesia Andai Shin Tae-yong Dipecat

Sementara itu, Konfederasi Sepak Bola Eropa (UEFA) mendapatkan kuota tim terbanyak yaitu lima tim. Selebihnya, terdapat dua tim sebagai jatah untuk Konfederasi Sepak Bola Oseania (OFC).

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI