Namun demikian, Arif Putra Wicaksono selalu gagal dalam dua periode pemilihan tersebut. Kini ia kembali mencoba peruntungan untuk maju di pemilihan Ketum PSSI 2023-2027.
Arif menjadi salah satu dari lima bakal calon Ketum PSSI yang akan berebut kursi. Selain Arif, Erick Thohir, La Nyalla Mattalitti, Doni Setiabudi, dan Fary Djemy Francis.
Pengumuman itu disampaikan setelah masa pendaftaran selesai pada Senin (16/1/2023) pukul 18.00 WIB. Sebelum melaju ke proses pemilihan, Arif Wicaksono dan empat calon lainnya harus lolos verifikasi terlebih dahulu.
Nantinya Arif bakal bersaing dalam pemilihan yang berlangsung saat Kongres Luar Biasa (KLB) pada 16 Februari 2023.
Kontributor: Aditia Rizki