Suara.com - Menteri BUMN Erick Thohir jadi sosok kedua yang mendaftarkan diri sebagai bakal calon Ketua Umum PSSI setelah Ketua DPD RI, La Nyalla Mattalitti.
Meski minim pengalaman di kancah sepak bola nasional, Erick Thohir diyakini bakal mengalahkan La Nyalla dalam bursa pemilihan Ketua Umum PSSI.
Erick Thohir telah menyambangi kantor PSSI di GBK Arena, Senayan, Jakarta, Minggu (15/1/2023) siang untuk mengembalikan berkas pendaftaran.
Hal itu sesuai dengan kabar yang disampaikan salah satu anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI, Hasani Abdulgani.
"Besok (hari ini-red), Minggu (15/1), sekitar pukul 11.00 WIB, Erick Thohir akan mengembalikan formulir kesediaan dicalonkan menjadi ketua umum PSSI ke Kantor PSSI, lantai 6 GBK Arena, Jakarta," ujar Hassani.

Berikut Suara.com menyajikan tiga alasan yang membuat Erick Thohir bakal menumbangkan La Nyalla Mattalitti dalam bursa pemilihan Ketua Umum PSSI.
1. Dekat dengan Istana
Salah satu kekuatan utama yang bisa ikut menyokong keberhasilan Erick Thohir menjadi Ketua Umum PSSI ialah karena dirinya dekat dengan lingkaran istana.
Sebagai Menteri BUMN, Erick Thohir bakal memiliki akses yang sangat mudah untuk menembus orang-orang terpenting di Pemerintahan yang dipimpin oleh Presiden Joko Widodo.
Para voters sepertinya akan melihat hal ini sebagai kekuatan utama Erick Thohir yang tidak akan dimiliki oleh La Nyalla Mattalitti.