![Bek sayap Timnas Indonesia, Pratama Arhan (kanan) merayakan golnya ke gawang Malaysia bersama penyerang sayap Irfan Jaya, dalam laga Piala AFF 2020 di National Stadium, Singapura, Minggu (19/12/2021) malam WIB. [dok. PSSI]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2021/12/19/29925-pratama-arhan-irfan-jaya-timnas-indonesia.jpg)
Seperti Alfeandra Dewangga, Irfan Jaya adalah salah satu pemain yang sempat jadi andalan Shin Tae-yong di Timnas Indonesia. Namun, pemain Bali United itu kini tengah dibekap cedera.
Bahkan, Irfan Jaya yang melejit bersama PSS Sleman musim lalu, sudah menepi sejak September 2022. Jika pulih, dirinya bisa menjadi opsi di lini sayap skuad Garuda mengingat kemampuannya untuk melakukan tusukan dan berani berduel di kotak penalti lawan.
![Penyerang Timnas Indonesia, Stefano Lilipaly (kiri) tampil di Kualifikasi Piala Asia 2023. [ANTARA FOTO/Humas PSSI/app]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2022/06/10/80243-stefano-lilipaly-timnas-indonesia.jpg)
Stefano Lilipaly kali terakhir dipangil Shin Tae-yong adalah pada kualifikasi Piala Asia 2023. Kehadirannya di skuad Garuda berimpak positif.
Kendati tidak berhasil mencetak gol dalam tiga laga yang dimainkan, Stefano Lilipaly mampu jadi penghubung antara lini belakang dan lini depan skuad Garuda.
Saat Timnas Indonesia menang 2-1 atas Kuwait, Lilipaly bahkan diberikan tanggung jawab bermain sebagai ujung tombak dengan peran false nine oleh Shin Tae-yong.
Kehadiran Lilipaly di skuad garuda pada Piala Asia 2023 nanti diprediksi dapat menambah opsi penyerangan Timnas Indonesia yang seperti diketahui masih bermasalah dengan finishing.
4. Bagus Kahfi

Bagus Kahfi yang saat ini bermain di Eropa bersama klub Liga Yunani, Astreas Tripoli bisa menjadi opsi Shin Tae-yong di lini depan skuad Garuda pada Piala Asia 2023.
Baca Juga: Profil Gusti Randa, Mantan Exco PSSI yang Geram Lihat Sandiwara Marc Klok di Piala AFF 2022
Pemain yang sempat tampil untuk FC Utrecht U-18 ini tampaknya harus jadi perhatian Shin Tae-yong mengingat striker tim nasional di Piala AFF 2022 kesulitan memberikan impak terkait gol.