Suara.com - Setidaknya ada lima pemain yang layak kembali mendapatkan panggilan Shin Tae-yong ketika memimpin Timnas Indonesia di Piala Asia 2023. Siapa saja mereka?
Kegagalan Timnas Indonesia di Piala AFF 2022 membuat komposisi pemain yang dipanggil Shin Tae-yong menjadi sorotan. Beberapa penggawa dianggap tidak layak untuk kembali berseragam Garuda.
Melempemnya performa beberapa pemain membuat Shin Tae-yong dirasa harus melakukan perubahan dalam skuad Tim Merah Putih guna mencari komposisi skuad terbaik khususnya di Piala Asia 2023.
Soal pemilihan pemain, setidaknya lima sosok ini pantas untuk kembali mendapat kepercayaan sang juru taktik asal Korea Selatan. Berikut daftarnya.
1. Alfeandra Dewangga

Bukan lagi rahasia bahwa Shin Tae-yong memiliki kecenderungan untuk memainkan pemain bertahan dengan kaki kidal di posisi bek tengah sebelah kiri.
Hal itu yang dia tidak miliki ketika Elkan Baggott harus absen di Piala AFF 2022. Taktik tiga bek Shin Tae-yong tidak berjalan mulus. Rizky Ridho yang menempati posisi Baggott sering terisolasi karena arah umpannya terbatas mengingat kaki terkuatnya adalah kanan.
Sejatinya, Shin Tae-yong sempat memiliki bek kidal dalam diri Alfeandra Dewangga. Sayangnya, pemain PSIS Semarang itu tengah dibekap cedera sehingga tak lagi dipanggil ke timnas.
Mengingat Piala Asia 2023 direncanakan baru akan bergulir pada akhir 2023 atau di awal 2024, Alfeandra Dewangga yang diyakini sudah pulih bisa dipanggil kembali Shin ke tim nasional.
Baca Juga: Profil Gusti Randa, Mantan Exco PSSI yang Geram Lihat Sandiwara Marc Klok di Piala AFF 2022
2. Irfan Jaya