Suara.com - Timnas Thailand percaya diri bisa lolos ke babak final Piala AFF 2022. Di leg 2 semifinal Piala AFF 2022, Thailand minta lawannya, Malaysia bermain lebih sengit.
Pelatih Thailand Alexandre Polking mengatakan skuadnya akan main lebih gahar di kandang. Makanya dia pun pede akan menang meski ketinggalan 1 poin.
Kedua negara akan berlaga di Stadion Thammasat, Thailand, selasa malam ini.
“Kami percaya bahwa ini adalah permainan baru, kami mengharapkan tim Malaysia yang lebih kuat dari apa yang mereka lakukan di kandang mereka, ini adalah pertandingan 180 menit, kami bermain 90 menit dan mereka memimpin 1-0 tetapi kami bermain di kandang sekarang," kata Alexandre Polking sebelum laga, dikutip dari Bernama.
Baca Juga: 3 Alasan PSSI Harus Pertahankan Shin Tae-yong meski Gagal di Piala AFF 2022
Bertanding di kandang, membuat Thailand merasa mendapatkan kekuatan lebih dari pernggemarnya.
"Saya yakin mereka akan mendorong kami dan saya yakin kami dapat mengembalikan satu kekurangan gol yang kami miliki sekarang," katanya.
Sementara itu, kapten Timnas Thailand Theerathon Bunmathan berterima kasih kepada fans lokal setelah tiket pertandingan terjual habis.
“Kami sepenuhnya fokus saat ini dan kami berharap bisa merayakan bersama dengan fans Thailand besok (hari ini) dan ke final bersama-sama,” kata bek berusia 32 tahun itu.
Kemenangan di Bukit Jalil pada Sabtu pekan lalu membuat Malaysia memperpanjang rekor tak terkalahkan mereka melawan Thailand menjadi enam pertandingan setelah menang dua kali dan seri tiga kali dalam pertemuan sebelumnya sejak 2018.
Baca Juga: Hal Menarik di Balik Vietnam Bikin Indonesia Gagal Lolos ke Final Piala AFF 2022