2. Punya Pengalaman Berharga
Shin Tae-yong tetaplah pelatih yang punya segudang pengalaman meskipun gagal membawa prestasi untuk Timnas Indonesia di Piala AFF 2022 ini.
Pengalaman ini tentu sangat penting untuk membawa Timnas Indonesia di berbagai usia, termasuk skuad Timnas U-20 yang akan dihadapkan pada dua ajang di tahun 2023.
Pada tahun ini, Marselino Ferdinan dan kawan-kawan akan tampil di ajang Piala Asia U-20 2023 sebelum menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20 2023.
Untuk ajang yang disebut terakhir, skuad Garuda Muda membutuhkan sosok pelatih berpengalaman seperti Shin Tae-yong agar bisa bersaing.
3. Faktor Dukungan Suporter
Sejauh ini, Shin Tae-yong masih tetap mendapat dukungan penuh dari suporter Timnas Indonesia, meskipun suara-suara untuk mendepak sang juru racik sudah mulai terdengar.
Namun, setidaknya pelatih asal Korea Selatan itu masih mendapatkan dukungan dari mayoritas penggemar Timnas Indonesia. Aspek ini tentu sangat penting.
Sebab, Timnas Indonesia membutuhkan stabilitas dan dukungan suporter sangat penting untuk menjaga suasana internal skuad Garuda.
Baca Juga: Timnas Indonesia Tak Bergigi di Kandang Vietnam, Shin Tae-yong Soroti Dua Aspek Ini
Selama suporter masih tetap mendukung Shin Tae-yong di belakangnya, maka tak ada alasan untuk mengakhiri kontrak sang juru racik dalam waktu dekat.