Indonesia mendapat peluang untuk menyeimbangkan papan skor di menit 25. Namun Dendy Sulistyawan dijatuhkan sebelum sempat menendang bola di depan gawang.
Insiden tersebut sempat membuat para pemain Indonesia protes atas pelanggaran terhadap Dendy di depan gawang. Namun wasit asal Jepang Araki Yusuke tetap tidak memberikan penalti.
Atmosfer pun memanas. Kedua kubu mulai menampilkan permainan keras. Saling tekel kerap terjadi dan permainan beberapa kali terhenti.
Hingga turun minum, skor 1-0 untuk keunggulan Vietnam tetap bertahan.
Gol cepat kembali terjadi di babak kedua. Vietnam menggandakan keunggulan menjadi 2-0 di menit 47.
Menyambut umpan dari tendangan penjuru, Tien Linh bergerak cepat dan menanduk bola ke dalam gawang Nadeo.
Tertinggal dua gol, Indonesia tak mampu berbuat banyak. Serangan yang dilancarkan belum mampu menggoyahkan pertahanan The Golden Star Warriors.
Sementara Vietnam beberapa kali mendapat peluang, meski berhasil digagalkan barisan belakang skuad Garuda.
Di sisa waktu pertandingan, Indonesia semakin gencar menggedor pertahanan Vietnam. Namun hingga peluit panjang dibunyikan sang pengadil, skor 2-0 untuk kemenangan Vietnam tetap bertahan.
Baca Juga: Hati-hati Timnas Indonesia, Main Terbuka di Markas Vietnam Bisa Jadi Bumerang
Susunan Pemain: