Sosok Vincent Aboubakar, Jadi 'Tumbal' Klub Al Nassr Gegara Kedatangan Cristiano Ronaldo

Farah Nabilla Suara.Com
Senin, 09 Januari 2023 | 12:48 WIB
Sosok Vincent Aboubakar, Jadi 'Tumbal' Klub Al Nassr Gegara Kedatangan Cristiano Ronaldo
Reaksi penyerang Kamerun Vincent Aboubakar setelah mencetak gol dalam adu penalti selama pertandingan sepak bola semifinal Piala Afrika (CAN) 2021 antara Kamerun dan Mesir di Stade d'Olembe di Yaounde pada 3 Februari 2022. CHARLY TRIBALLEAU / AFP
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pesepak bola Vincent Aboubakar menjadi perbicangan publik usai kedatangan megabintang Cristiano Ronaldo ke klub Al Nassr.

Kekecewaan Vincent Aboubakar begitu nampak ketika ditawariputus kontrak oleh Al Nassr. Pasalnya, klub Arab tersebut lebih memilih memberikan ruang kepada Ronaldo ketimbang Vincent yang bergabung sejak 8 Juni 2021 dengan masa kontrak tiga tahun tersebut.

Al Nassr terpaksa meminta Vincent Aboubakar hengkang karena regulasi Liga Arab Saudi hanya memperbolehkan setiap tim memiliki delapan pemain asing.

Ronaldo adalah pemain asing kesembilan yang dimiliki Al Nassr. Karenanya, Aboubakar bakal jadi "tumbal" untuk memuluskan langkah memasukan Ronaldo ke dalam skuad mengingat posisi kedua pemain sama yakni striker.

Baca Juga: Mengenal Vincent Aboubakar, Tim Al Nassr yang Digantikan Ronaldo

Lantas seperti apa kehebatan Vincent Aboubakar? Simak profilnya berikut.

Cristiano Ronaldo saat berlatih dengan rekan-rekan barunya di Al Nassr di Stadion Mrool Park di ibukota Saudi, Riyadh pada 3 Januari 2023 . [AFP]
Cristiano Ronaldo saat berlatih dengan rekan-rekan barunya di Al Nassr di Stadion Mrool Park di ibukota Saudi, Riyadh pada 3 Januari 2023 . [AFP]

Profil Vincent Aboubakar

Vincent Aboubakar adalah pesepak bola asal Kamerun yang lahir pada 22 Januari 1992. Sebelum bergabug ke Al Nassr, pemain bernomor punggung 9 ini telah meniti karier sejak remaja mulai dari bermain di Coton Sport (2009-2010).

Ia kemudian bergabung ke beberapa klub seperti Valenciennes, Lorient, Beskitas, Porto, hingga Al Nassr. Ketajamannya menjadi pemain juga membuatnya bergabung sebagai Timnas Kamerun.

Vincent bahkan mendapatkan penghargaan Sepatu Emas Piala Negara-Negara Afrika dan Tim Piala Negara-Negara Afrika Terbaik di tahun 2021.

Baca Juga: Jadi Tumbal di Al Nassr, Vicent Aboubakar Dilirik Klub Raksasa Inggris

Prestasi di Al Nassr

Selama bersama tim Al Nassr, Vincent Aboubakar telah mencetak 13 gol dari 39 pertandingan. Namun, torehan ini sepertinya belum cukup memuaskan pelatik Rudi Garcia sehingga membuat pemain 30 tahun tersebut harus jadi tumbal kedatangan Ronaldo.

Padahal, sebelum Ronaldo tiba, Vincent Aboubakar nampaknya belum akan dilepas klub. Terlebih penampilannya bersama Kamerun di Piala Dunia 2022 cukup mencuri perhatian saat ia membobol gawang Brasil.

Sayangnya, penampilan Vincent Aboubakar di Piala Dunia 2022 juga sempat tercoreng kala diakrtu merah oleh wasit.

Setelah mencetak gol kemenangan secara dramatis pada menit 90+2 di Lusail Stadium itu, Vincent Aboubakar diusir keluar oleh wasit.

Pasalnya, selepas mencetak gol ke gawang timnas Brasil, Vincent Aboubakar melakukan selebrasi dengan melepas jerseynya.

Dia pun akhirnya diganjar kartu kuning oleh wasit. Ini menjadi kartu kuning kedua yang diraih Vincent Aboubakar pada pertandingan ini. Sehingga, dia harus mengakhiri laga lebih cepat.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI