Timnas Indonesia Main Lebih Bagus Ketimbang Vietnam, Jordi Amat Pede Tatap Leg Kedua Semifinal Piala AFF 2022

Sabtu, 07 Januari 2023 | 09:14 WIB
Timnas Indonesia Main Lebih Bagus Ketimbang Vietnam, Jordi Amat Pede Tatap Leg Kedua Semifinal Piala AFF 2022
Pesepak bola Timnas Indonesia Jordi Amat (kelima kiri) berebut bola dengan pesepak bola Timnas Vietnam Doan Van Hau (keempat kanan) dalam pertandingan leg 1 babak semifinal Piala AFF 2022 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Jumat (6/1/2023). Pertandingan berakhir seri dengan skor 0-0. ANTARA FOTO/Aditya Pradana Putra/aww.
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pemain naturalisasi Timnas Indonesia Jordi Amat sebut timnya bermain lebih bagus ketimbang Vietnam di leg pertama semifinal Piala AFF 2022 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, Jumat (6/1/2023).

Menurutnya, ini modal yang bagus menatap leg kedua meski gagal memenangi pertandingan setelah bermain seri 0-0. Adapun pertandingan leg kedua berlangsung di markas Vietnam, My Dinh Stadium, Senin (9/1/2023).

Jordi Amat punya kepercayaan diri yang bagus menatap leg kedua. Pasalnya, ini karena Timnas Indonesia bermain bagus ketimbang Vietnam.

"Saya pikir ini hasil imbang yang positif. Hari ini kami menunjukkan bahwa kami tim yang bagus. Hari ini kami bermain dengan kompak, saya harus bilang bahwa strategi yang dijalankan coach STY (Shin tae-yong) sangat bagus," kata Jordi usai pertandingan.

"Kami mendapatkan kesempatan penting. Vietnam salah satu tim favorit tapi hari ini mereka tidak begitu mengancam kami," jelasnya.

Baca Juga: Jaga Harapan, Kapten Timnas Indonesia Siap Habis-habisan Lawan Vietnam di Leg Kedua Semifinal Piala AFF 2022

Jordi sadar melawan Vietnam cukup berat. Tapi, setelah melihat permainan tim nasional, ia cukup yakin bisa memenangi pertandingan.

"Kami tahu sejak awal ini akan menjadi pertandingan yang sulit. Tapi pada akhirnya indonesia bermain lebih bagus (dari vietnam). Kami mendapatkan beberapa kesempatan," jelas Jordi.

"Seperti yang dibilang beberapa hari lalu, kami siap dan hal itu terlihat pada pertandingan kali ini. Sekarang kami harus istirahat dan bersiap untuk pertandingan selanjutnya. Kami akan mencoba untuk melakukan hal yang sama pada laga selanjutnya," pungkasnya.

Timnas Indonesia harus mengalahkan Vietnam atau minimal seri 1-1 agar bisa mendapatkan tiket ke partai final Piala AFF 2022.

Baca Juga: Park Hang-seo Sindir Shin Tae-yong: Punya Naturalisasi tapi Tak Kunjung Kalahkan Vietnam

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI