Timnas Indonesia Gagal Bungkam Vietnam, Park Hang-seo Langsung Tebar Psywar ke Shin Tae-yong

Jum'at, 06 Januari 2023 | 20:43 WIB
Timnas Indonesia Gagal Bungkam Vietnam, Park Hang-seo Langsung Tebar Psywar ke Shin Tae-yong
Pelatih Timnas Vietnam Park Hang Seo memberikan arahan pada pemainnya saat pertandingan sepak bola Semi Final Piala AFF 2022-2023 antara Indonesia dan Vietnam di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta Pusat, Jumat (6/1/2023). [Suara.com/Alfian Winanto,]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pelatih Vietnam Park Hang-seo menyindir juru taktik Timnas Indonesia Shin Tae-yong yang belum mampu mengalahkannya sejak menukangi skuad Garuda. Park Hang-seo mengakui Timnas Indonesia hebat, namun menurutnya Vietnam lebih kuat.

Hal itu diungkapkan Park Hang-seo dalam konferensi pers usai pertandingan leg pertama Timnas Indonesia vs Vietnam di semifinal Piala AFF 2022 yang digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, Jumat (6/1/2023) sore.

Pelatih Timnas Vietnam Park Hang Seo memberi arahan pada pemainnya saat pertandingan sepak bola Semi Final Piala AFF 2022-2023 antara Indonesia dan Vietnam di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta Pusat, Jumat (6/1/2023). [Suara.com/Alfian Winanto,]
Pelatih Timnas Vietnam Park Hang Seo memberi arahan pada pemainnya saat pertandingan sepak bola Semi Final Piala AFF 2022-2023 antara Indonesia dan Vietnam di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta Pusat, Jumat (6/1/2023). [Suara.com/Alfian Winanto,]

Shin Tae-yong lagi-lagi gagal mengalahkan Vietnam setelah kedua tim bermain imbang tanpa gol. Di laga tersebut, Marc Klok dan kawan-kawan mendapat banyak peluang.

Park Hang-seo singgung masa jabatan Shin Tae-yong yang sudah dua tahun, namun belum bisa mengalahkan timnya. Selain itu, ia juga mengungkit skuad Garuda yang kini diisi pemain-pemain naturalisasi, namun belum mampu mengalahkan Vietnam.

"Iya tentu, indonesia adalah tim yang kuat, tapi saya kira tim kami lebih kuat," kata Park Hang-seo dalam konferensi pers usai laga.

"Seperti yang diketahui juga, Shin Tae-yong sudah dua tahun bekerja di indonesia, dan memiliki sejumlah pemain naturalisasi," sambungnya.

Lebih lanjut, Park Hang-seo menyinggung rekor dirinya berhadapan dengan Shin Tae-yong sebagai juru taktik Vietnam. Ia mengatakan Vietnam masih lebih kuat dari Timnas Indonesia.

"Saya sudah pernah mengalahkan indonesia 4-0 dan satu imbang, dan terdekat kami mengalahkan indonesia U-23 di SEA Games 3-0," terang Park Hang-seo.

"Sekali lagi, saya kira indonesia tim yang kuat, tapi vietnam lebih kuat," pungkasnya.

Baca Juga: 3 Pemain Timnas Indonesia yang Tampil Kurang Oke saat Ditahan Imbang Vietnam di Semifinal Piala AFF 2022

Timnas Indonesia akan menghadapi Vietnam di leg kedua pada 9 Januari 2023. Laga tersebut akan digelar di My Dinh Stadium, Hanoi.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI