Manchester United Umumkan Rekrut Jack Butland Jelang Hadapi Everton di Piala FA

Arief Apriadi Suara.Com
Jum'at, 06 Januari 2023 | 20:16 WIB
Manchester United Umumkan Rekrut Jack Butland Jelang Hadapi Everton di Piala FA
Manajer Manchester United, Erik ten Hag (kiri) bersama kiper anyar yang dipinjam dari Crystal Palace hingga akhir musim ini, Jack Butland. [Twitter/@JackButland_One]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Manchester United mulai melakukan aktivitas transfer musim dingin dengan merekrut kiper Crystal Palace, Jack Butland. Dia diumumkan pada Jumat (6/1/2023) sore atau jelang Setan Merah menghadapi Everton di Piala FA pada Sabtu dini hari WIB.

Tim asuhan Erik ten Hag merekrut Jack Butland dengan status peminjaman hingga akhir musim. Ini merupakan respons Manchester United setelah Martin Dubravka ditarik pulang oleh Newcastle United.

Butland, yang memiliki sembilan caps timnas Inggris, telah bersama Crystal Palace sejak 2020 tetapi belum bermain musim ini. Dia pun senang pindah ke Manchester United.

"Ini adalah klub yang luar biasa dan sekarang saya bangga mewakilinya," kata kiper berusia 29 tahun dikutip dari BBC Sport, Jumat (6/1/2023).

Baca Juga: Transfer Liga Inggris: Chelsea Resmi Rekrut Benoit Badiashile dari AS Monaco

Kehadiran Jack Butland membuat Manchester United kembali memiliki tiga penjaga gawang senior dalam skuad. Selain David de Gea sebagai kiper utama, ada juga Tom Heaton yang bergabung dari Aston Villa sejak 2021.

Butland menekankan bahwa kehadirannya di Manchester United tak cuma sekedar jadi pelapis David de Gea. Jika ada kesempatan, dia ingin menggeser posisi penjaga gawang asal Spanyol tersebut.

"Saya telah bermain melawan David de Gea dan mewakili Inggris bersama Tom Heaton; mereka adalah kiper kelas atas, dan saya menikmati kesempatan untuk bersaing bersama dan mendukung mereka sebagai rekan satu tim," tegas Butland.

"Ada banyak hal yang dapat dicapai grup ini musim ini dan saya bersemangat memainkan peran saya dalam membantu semua orang mencapai ambisi ini."

Butland, yang memainkan 87 pertandingan di Liga Inggris, masuk dalam skuat Gareth Southgate di Piala Dunia 2018.

Baca Juga: 5 Fakta Menarik Usai Manchester City Bungkam Chelsea, Riyad Mahrez Gacor Sebagai Pemain Pengganti

Namun, dia belum menjadi pemain reguler di Liga Inggris sejak Stoke City terdegradasi pada 2018 dan hanya membuat 10 penampilan liga untuk Palace.

Direktur sepak bola United John Murtough menilai kehadiran Jack Butland akan menambah kekuatan tim untuk mengarungi sisa musim ini yang masih sangat panjang.

"Jack adalah penjaga gawang yang luar biasa dengan pengalaman hebat sepanjang kariernya. Mentalitas dan kepribadiannya akan menjadi aset nyata bagi kelompok penjaga gawang kami yang luar biasa dan seluruh skuat," kata Murtough.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI