Ochao bikin dua penyelamatan beruntun pada menit ke-81. Kiper asal Meksiko itu menepis bola tembakan voli Giroud dan rebound tembakan Charles De Ketelaere.Skor masih 2-0.
Semenit berselang, Milan justru kebobolan. Sebuah umpan silang Lassana Coulibaly ke tiang jauh berhasil disambar dengan tembakan Federico Bonazzoli. Salernitana memperkecil skor menjadi 1-2.
Milan mencoba untuk mengembalikan keunggulan dua gol, tetapi skor tetap 2-1 hingga pertandingan selesai.
[Antara]