Menghadapi Aston Villa, Tottenham keok 2-0 saat dalam laga pekan ke-18 Liga Inggris di Stadion Tottenham Hotspur, Minggu (1/1) malam.
Kemenangan Aston Villa hadir berkat gol yang dicetak oleh Emiliano Buendia dan Douglas Luiz pada babak kedua, demikian catatan Liga Inggris.
Tambahan tiga poin ini membuat Aston Villa menjaga tempat di peringkat ke-12 dengan torehan 21 poin dari 17 laga. Sedangkan Tottenham Hotspur turun ke posisi kelima dengan raihan 30 poin.
Chelsea Diimbangi Tim Papan Bawah
Di tengah upaya merangsek ke papan atas klasemen, Chelsea justru kembali menelan hasil kurang memuaskan. Mereka diimbangi tim papan bawah, Nottingham Forest dengan skor 1-1 saat bertandang ke Stadion City Ground, Nottingham, Minggu malam WIB.
Chelsea mampu unggul lebih dulu melalui Raheem Sterling, namun Nottingham Forest mampu menyamakan kedudukan berkat gol Serge Aurier, demikian catatan Liga Inggris.
Hasil imbang itu membuat Chelsea masih tertahan di peringkat delapan klasemen sementara Liga Inggris dengan raihan 25 poin dari 16 laga. Sedangkan Nottingham Forest tetap berada di posisi ke-18 dengan torehan 14 poin dari 17 pertandingan.