Profil Visakha FC, Klub Baru Simon McMenemy yang Pernah Bantai Bali United di Piala AFC 2022

Arief Apriadi Suara.Com
Sabtu, 31 Desember 2022 | 21:45 WIB
Profil Visakha FC, Klub Baru Simon McMenemy yang Pernah Bantai Bali United di Piala AFC 2022
Pesepakbola Visakha FC, Mohammed Faeez Khan (kanan). [ANTARA FOTO/Nyoman Budhiana]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Klub Liga Kamboja, Visakha FC mengumumkan telah merekrut mantan pelatih Timnas Indonesia, Simon McMenemy sebagai juru taktik anyar mereka.

Kepastian ini diumumkan oleh Viskaha FC melalui akun Instagram klub pada Jumat (30/12/2022). Klub tersebut membagikan video Simon McMenemy.

Dalam video itu, mantan pelatih Bhayangkara FC tersebut mengaku sudah tidak sabar untuk segera bertemu dengan calon anak asuhnya di Liga Kamboja.

“Halo Visakha, nama saya Simon McMenemy. Saya sangat tidak sabar untuk segera bertemu dengan kalian,” kata Simon McMenemy.

Baca Juga: Profil Visakha FC, Klub Kamboja yang Baru Berusia 6 Tahun

Adapun, terakhir kali Simon McMenemy menjadi pelatih kepala adalah saat menangani Timnas Indonesia pada Januari-November 2019. Setelah didepak, pelatih asal Skotlandia itu menganggur.

Pada Februari 2021, Simon McMenemy sempat kembali ke Bhayangkara FC, tetapi bukan sebagai pelatih, melainkan menjabat sebagai Direktur Teknis tim.

Lantas, seperti apa sebetulnya sepak terjang dari Visakha FC?

Profil Viskaha FC

Visakha FC merupakan klub sepak bola profesional yang baru dibentuk pada tahun 2016. Artinya, saat ini usianya baru menginjak enam tahun.

Baca Juga: Permalukan Bali United di Kandangnya, Pelatih Visakha FC Sampaikan Ini ke Semeton Dewata

Kesebelasan yang memiliki julukan Blue Horse alias Kuda Biru ini berbasis di Phnom Penh. Mereka menggunakan Prince Stadium yang terletak di kota yang sama sebagai homebase-nya.

Meskipun hanya berkapasitas 15 ribu penonton, tetapi stadion ini juga menjadi salah satu venue SEA Games 2023. Prince Stadium merupakan salah satu stadion terbaik yang dimiliki oleh Kamboja.

Selama enam tahun berkiprah, prestasi terbaik Visakha FC ialah menjuarai Cambodian Second League, alias kompetisi kasta kedua di Kamboja. Gelar itu diraih pada tahun 2017.

Pencapaian terbaru dari Visakha FC ialah meraih dua kali gelar Hu Sen Cup atau Piala Kamboja. Gelar inilah yang mengantarkan mereka tampil di Piala AFC 2022.

Di Piala AFC 2022, Visakha terhenti di fase grup. Namun, mereka sempat bikin kejutan karena mampu mengalahkan Bali United dengan skor 5-2.

Suporter Visakha FC saat memberikan dukungan di Stadion Kapten I Wayan Dipta Gianyar, Senin (27/6/2022). SuaraBali.id/Yosef Rian]
Suporter Visakha FC saat memberikan dukungan di Stadion Kapten I Wayan Dipta Gianyar, Senin (27/6/2022). SuaraBali.id/Yosef Rian]

Beruntungnya, Visakha FC sukses mendapatkan lisensi klub profesional dari Cambodian Premier League (CPL). Sehingga, mereka bisa tetap berkompetisi di kompetisi kasta tertinggi.

Pasalnya, sejak diambil alih oleh Satoshi Saito sebagai CEO terbaru CPL, hanya ada delapan klub yang akan bersaing di kasta tertinggi. Visakha FC mampu lolos dari seleksi karena mampu memenuhi syarat lisensi klub nasional dan juga masuk kriteria khusus yang diterapkan oleh CPL.

Di Liga Kamboja musim 2022 yang berakhir pada 3 Desember kemarin, Visakha FC gagal menjadi juara. Meski sama-sama mengoleksi 52 poin dengan juara Phnom Penh Crown, Visakha kalah selisih gol.

Kontributor: Aditia Rizki

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI