Suara.com - Momen penyerang Timnas Indonesia, Witan Sulaeman membuang peluang emas secara cuma-cuma dalam laga kontra Thailand viral di media sosial (medsos), khususnya Twitter. Momen Witan gagal bikin gol ke gawang kosong jadi sorotan dunia.
Dalam laga Indonesia vs Thailand pada lanjutan Grup A Piala AFF 2022 di Stadion Utama Gelora Bung Karno Jakarta yang berkesudahan imbang 1-1, Kamis (29/12/2022), Indonesia punya peluang yang benar-benar bagus untuk membuka skor pada menit ke-39.
Bermula ketika Thailand mengurung pertahanan Indonesia, bek Jordi Amat melakukan sapuan jauh ke depan.
Bola pun melayang langsung ke dekat area penalti Thailand. Witan yang lepas dari pengawalan pun coba mengejar bola, sementara kiper Kittipong Phoothawchuek juga keluar dari sarangnya.
Baca Juga: 5 Fakta Menarik usai Timnas Indonesia Gagal Menang dari Thailand di Piala AFF 2022
Kiper Thailand lantas melakukan blunder konyol. Operannya terlalu lemah dan berhasil dipotong Witan. Dengak kecepatannya, Witan pun melewati Phoothawchuek dan gawang kosong Thailand terbuka di depannya.
Witan kemudian melepas sepakan mendatar kaki kiri namun sayangnya laju bola justru kena tiang dan berujung goal kick. Witan gagal menceploskan bola ke gawang yang sudah kosong,
Momen kegagalan winger klub Slovakia, AS Trencin itu pun sontak viral di linimasa medsos.
Akun Twitter Troll Football misalnya, yang menyamakan Witan dengan penyerang Liverpool, Darwin Nunez yang belakangan memang kerap secara konyol membuang peluang emas untuk mencetak gol.
Beberapa akun ternama lainnya macam Out of Context Football dan Odds Bible juga mengunggah video Witan ini dengan cuitan sarkasme.
Baca Juga: Klasemen Piala AFF 2022: Batal Menang, Timnas Indonesia Gagal Kudeta Thailand di Grup A
Bagi Witan sendiri, ini adalah kali kedua pemain berusia 21 tahun itu membuang peluang emas di Piala AFF 2022.
Sebelumnya ketika melawan Kamboja di Grup A, Witan juga gagal menaklukkan kiper lawan meski dalam posisi satu lawan satu.
Timnas Indonesia sendiri gagal mengalahkan 10 pemain Thailand di SUGBK. Gol penalti Marc Klok berhasil disamakan Thailand via Sarach Yooyen.