Prediksi Chelsea vs Bournemouth di Liga Inggris, 28 Desember 2022

Reky Kalumata
Prediksi Chelsea vs Bournemouth di Liga Inggris, 28 Desember 2022
Mateo Kovacic (kiri) melakukan selebrasi usai mencetak gol untuk Chelsea dalam pertandingan Liga Champions lawan RB Salzburg di Red Bull Arena pada Selasa 25 Okobter 2022. ANTARA/AFP/JOE KLAMAR

Laga ini akan digelar di Stamford Bridge dini hari nanti

Suara.com - Prediksi Chelsea vs Bournemouth pada pertandingan pekan ke-17 Liga Inggris 2022/2023. Laga ini akan digelar di Stamford Bridge pada Rabu, (28/12/2022), mulai pukul 00:30 WIB.

Chelsea mencoba bangkit setelah mereka hanya mampu mengemas dua poin dari lima laga terakhirnya di Liga Inggris. Setelah imbang melawan Brentford (0-0) dan Manchester United (1-1), The Blues menelan tiga kekalahan beruntun.

Alhasil, Chelsea saat ini berada di posisi kesembilan setelah mengumpulkan 21 poin dari 14 laga. Tentu saja ini menjadi kesempatan bagi Chelsea untuk bangkit mengakhiri tren buruk ini.

Pelatih Graham Potter telah siap menurunkan skuat terbaiknya guna mengamankan tiga poin. Trio Pierre-Emerick Aubameyang, Kai Havertz dan Raheem Sterling tampaknya siap menjadi andalan di lini depan Chelsea.

Baca Juga: Kena Serangan Siber, Klub Liga Inggris Merugi: Data Keuangan Hilang

Sementara Bournemouth juga sedang tidak dalam performa yang bagus. Mereka baru saja dikalahkan oleh Newcastle United 0-1 di pertandingan Piala Liga Inggris / Carabao Cup.

Meski demikian, Bournemouth juga mencoba membawa pulang tiga poin dari markas Chelsea. Pelatih Gary O'Neil telah siap menurunkan Kieffer Moore dan Dominic Solanke di lini depannya.

Pertemuan terakhir kedua tim berlangsung imbang 2-2 di Liga Inggris. Tidak heran laga ini diprediksikan akan berlangsung ketat dan alot.

Prakiraan Susunan Pemain :

Chelsea (3-4-3): Mendy; Koulibaly, Chalobah, Azpilicueta; Cucurella, Gallagher, Jorginho, James; Havertz, Aubameyang, Sterling.

Baca Juga: Terlupakan di Timnas Indonesia, Elkan Baggott Justru Diincar Klub Liga Inggris

Pelatih: Graham Potter.