Suara.com - Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong kaget melihat dukungan suporter yang luar biasa saat dijamu Brunei Darussalam dalam matchday kedua Grup A Piala AFF 2022 di Stadion Kuala Lumpur (KLFA), Malaysia, Senin (26/12/2022) malam.
Memang, dalam pertandingan yang dimenangi skuad Garuda dengan skor 7-0 itu stadion didominasi fans Timnas Indonesia. Banyaknya Warga Negara Indonesia (WNI) yang tinggal di Malaysia membuat tim Merah Putih tidak pernah sepi dukungan.
Situasi ini membuat Shin Tae-yong senang. Menurutnya, dukungan suporter membuat Marc Klok dan kawan-kawan lebih termotivasi lagi dalam menjalani pertandingan.
Oleh sebab itu Shin Tae-yong berterima kasih kepada fans Garuda. Ia berharap suporter tetap terus memberikan dukungan saat Timnas Indonesia bertanding.
Baca Juga: Piala AFF 2022: Thailand Musuh Bebuyutan Indonesia, Jangan Sampai Gugup dan Kalah
"Saya tidak menyangka begitu banyak suporter yang datang. Saya berterima kasih karena banyak suporter datang dan beri dukungan penuh," kata Shin Tae-yong usai pertandingan.
"Melalui kesempatan ini, saya sekali lagi mengucapkan terima kasih kepada para suporter," tambahnya.
Adapun kemenangan 7-0 atas Brunei Darussalam dicetak oleh Syahrian Abimanyu dan Dendy Sulistyawan di babak pertama. Lalu, di paruh kedua melalui Egy Maulana Vikri (59'), Ilija Spasojevic (61'), Ramadhan Sananta (69'), Marc Klok (86') dan Yakob Sayuri (90+2').
Kemenangan ini jadi modal berharga bagi Timnas Indonesia sebelum menjamu Thailand. Sebab, tim Gajah Perang adalah pesaing terberat Timnas Indonesia.
Adapun pertandingan akan dilaksanakan di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan Jakarta, Kamis (29/12/2022) sore.
Baca Juga: Jadwal Siaran Langsung Piala AFF 2022 Hari Ini: Laos vs Singapura, Vietnam vs Malaysia