Piala AFF 2022: Timnas Indonesia Diprediksi Pesta Gol Melawan Brunei Sore Ini

Senin, 26 Desember 2022 | 11:09 WIB
Piala AFF 2022: Timnas Indonesia Diprediksi Pesta Gol Melawan Brunei Sore Ini
Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong. [ANTARA/Bayu Kuncahyo]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Timnas Indonesia diprediksi akan melakukan pesta gol alias banyak menjebol gawang Timnas Brunei Darussalam di lanjutan Piala AFF 2022, Senin (26/12/2022) sore ini. Di sisi lain, Brunei memang bukan lawan imbang untuk Indonesia.

Bahkan Timnas Brunei sudah kebobolan 10 gol dalam 2 pertandingan di Piala AFF 2022.

Prediksi Timnas Indonesia akan pesta gol dikutip dari media Vietnam, The Thao247.

Laga ini dijadwalkan pada Senin (26/12/2022) di Stadion Kuala Lumpur.

Baca Juga: Timnas Indonesia Punya Memori Manis saat Jumpa Brunei di Malaysia, Kembali Menang Setengah Lusin Gol?

"Indonesia diperkirakan akan dengan mudah meraih kemenangan besar ketika hanya melawan lawan lemah seperti Brunei yang kebobolan 10 gol dan hanya mencetak satu gol saat melawan Filipina," tulis laporan The Thao247 disadur, Senin (26/12/2022).

Dikutip dari Bolatimes, media Vietnam juga menyoroti rekor pertemuan kedua tim.

Timnas Indonesia juga punya catatan positif dan terakhir kali melawan Brunei pada Desember 2017 yang berakhir dengan kemenangan 4-0.

Saat ini, Timnas Indonesia masih tertahan di peringkat tiga klasemen Grup A dengan koleksi tiga poin dari satu laga, setara dengan Thailand, Filipina dan Kamboja.

Thailand berhak memuncaki klasemen karena unggul selisih gol +5, begitupula Filipina (+3) tetapi mereka sudah bermain dua kali.

Baca Juga: Sebagai Hadiah Natal, Marc Klok Janji Bawa Timnas Indonesia Menang Lawan Brunei

Sementara Kamboja untuk sementara menduduki peringkat empat setelah meraih satu kemenangan dan sekali kalah dalam dua laga terakhirnya.

Di sisi lain, lawan Indonesia kali ini yakni Brunei tengah terseok-seok. Mereka untuk sementara menduduki posisi buncit dengan koleksi nol poin dari dua pertandingan.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI