Piala AFF 2022: Mario Rivera Sadar Banyak yang Tak Yakin Brunei Bisa Kalahkan Indonesia

Senin, 26 Desember 2022 | 10:26 WIB
Piala AFF 2022: Mario Rivera Sadar Banyak yang Tak Yakin Brunei Bisa Kalahkan Indonesia
Pemain Timnas Brunei, Abdul Azizi. (Twitter)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pelatih Brunei Darussalam Mario Rivera sadar banyak orang yang tak yakin Brunei Darussalam bisa kalahkan Timnas Indonesia di penyisihan Grup A Piala AFF 2022, sore ini. Di tambah Brunei baru bangkit dari keterpurukan sepak bola.

Brunei Darussalam baru ikut Piala AFF setelah 26 tahun absen. Sehingga paling tidak Mario Rivera minta dukungan ke para suporter Brunei agar skuadnya bisa bermain dengan bagus di Piala AFF 2022.

“Ada rencana untuk sepak bola Brunei, tapi orang tidak bisa mengharapkan kami mengalahkan Thailand, Filipina, dan Indonesia setelah tiga setengah bulan. Sepak bola membutuhkan dukungan di Brunei, keyakinan dan kesabaran,” kata Mario Rivera di Malaysia, dikutip dari borneobulletin.

Mario Rivera meminta suporternya tidak kecewa dengan pencapaian pemainnya di Piala AFF 2022.

Baca Juga: 5 Fakta Menarik Timnas Indonesia vs Brunei Darussalam di Piala AFF 2022 Sore Ini

Sebab skuad Brunei juga baru bermain setelah 3 tahun tanpa pertandingan liga lokal. Banyak masalah yang perlu dibenahi.

“Berada di sini adalah sukses dan kami tahu kami perlu menggunakan turnamen ini untuk mengembangkan para pemain dan memotivasi lingkungan sepak bola,” kata Mario Rivera dalam situs Asosiasi Sepak Bola Brunei Darussalam (FABD).

Yang pasti, menurut Mario Rivera, dia sudah bangga dengan skuadnya yang bisa lolos di Piala AFF. Meski sangat kemungkinan kecil untuk unggul melawan tim besar.

“Anda tidak dapat memulihkan 20-30 tahun perkembangan sepakbola dalam tiga bulan. Negara sepakbola tersukses di Asia Tenggara sudah dimulai sejak lama dengan rencana untuk 20-25 tahun ke depan," kata Mario Rivera.

Timnas Indonesia vs Brunei dalam laga kedua Grup A Piala AFF 2022. Pertandingan ini akan berlangsung di KLFA Stadium, Malaysia, pada Senin (26/12/2022) pukul 17.00 WIB.

Baca Juga: Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia vs Brunei di Piala AFF 2022 Sore Ini, Lengkap dengan Link Live Streaming

Duel Timnas Indonesia vs Brunei ini dapat disaksikan secara langsung melalui siaran salah satu televisi nasional, maupun melalui link live streaming yang tersedia diakhir artikel ini.

Timnas Indonesia menatap pertandingan ini dengan motivasi tinggi untuk melanjutkan tren posiif setelah mengawali Piala AFF 2022 dengan kemenangan tipis atas Kamboja dengan skor 2-1 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jumat (23/12/2022).

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI