Suara.com - Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan alias Iwan Bule bersyukur Timnas Indonesia bisa mengalahkan Kamboja dalam laga perdana Grup A Piala AFF 2022, Jumat (23/12/2022). Meski skuad Garuda tak bisa mencetak banyak gol di laga tersebut.
Bermain di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta Timnas Indonesia menang dengan skor 2-1. Dalam laga tersebut, tim Merah Putih berpeluang mencatatkan skor yang lebih besar jika saja tidak banyak peluang yang terbuang.
Di atas kertas Timnas Indonesia juga diyakini mampu mencetak banyak gol. Tapi, hanya dua gol yang lahir dari aksi Egy Maulana Vikri (7') dan Witan Sulaeman (15).
"Yang penting kita menang dulu dan meraih tiga poin," kata mantan Kapolda Metro Jaya tersebut dalam keterangannya, Jumat (24/12/2022).
Baca Juga: Prediksi dan Link Live Streaming Persikabo 1973 vs Persib Bandung di BRI Liga 1 Malam Ini
Selanjutnya, Timnas Indonesia akan menghadapi Brunei Darussalam pada 26 Desember di Stadion Cheras, Kuala Lumpur.
Kemudian melawan Thailand (29/12/2022) di SUGBK dan melawan Filipina (2/1/2023) di Stadion Rizal Memorial, Manila.
Iriawan berharap Timnas Indonesia terus mendapatkan dukungan dari masyarakat demi mencapai target juara di ajang Piala AFF 2022.
"Besok pemain dan ofisial akan terbang ke Kuala Lumpur untuk laga selanjutnya. Doakan kami kembali bisa menang," terang Iriawan.
"Perjalanan masih panjang dan wajib kembali memenangkan laga selanjutnya," pungkasnya.
Baca Juga: Prediksi Persita Tangerang vs Barito Putera di BRI Liga 1 2022-2023