Penampilan Timnas Indonesia Lawan Kamboja Tidak Memukau, Shin Tae Yong Salahkan Kondisi Fisik

M. Reza Sulaiman Suara.Com
Sabtu, 24 Desember 2022 | 06:08 WIB
Penampilan Timnas Indonesia Lawan Kamboja Tidak Memukau, Shin Tae Yong Salahkan Kondisi Fisik
Penyerang Timnas Indonesia, Egy Maulana Vikri (kiri) melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Kamboja di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Jumat (23/12/2022) sore. [dok. PSSI]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Selain itu, kompetisi di Indonesia yaitu Liga 1 musim 2022-2023 juga berhenti pada 2 Oktober-4 Desember 2022 menyusul terjadinya peristiwa berdarah di Stadion Kanjuruhan, Malang.

Meski demikian, Shin Tae-yong masih yakin kualitas fisik para pemainnya akan terus membaik seiring waktu.

"Saya yakin ke depan akan lebih baik," kata pelatih timnas Korea Selatan di Piala Dunia 2018 itu.

Timnas Indonesia mengawali kiprahnya di Piala AFF 2022 dengan memenangkan laga Grup A kontra Kamboja 2-1 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Jumat (23/12).

Dua gol Indonesia diciptakan oleh Egy Maulana Vikri dan Witan Sulaeman. Sementara Kamboja memperkecil kedudukan melalui Saret Krya.

Kemenangan atas Kamboja membuat Indonesia menduduki posisi ketiga klasemen sementara Grup A Piala AFF 2022 dengan tiga poin dari satu laga dan selisih gol +1.

Berikutnya, Indonesia akan bertandang ke markas Brunei Darussalam, Senin (26/12), di Stadion Kuala Lumpur, Malaysia, mulai pukul 17.00 WIB. [ANTARA]

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI