Manchester City vs Liverpool: Memble di Piala Dunia 2022, Guardiola Siap Pasang De Bruyne dan Gundogan Jadi Starter

Rully Fauzi Suara.Com
Kamis, 22 Desember 2022 | 21:58 WIB
Manchester City vs Liverpool: Memble di Piala Dunia 2022, Guardiola Siap Pasang De Bruyne dan Gundogan Jadi Starter
Gelandang Timnas Belgia, Kevin De Bruyne (kiri) tampil di Piala Dunia 2022. [Odd ANDERSEN / AFP]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Manajer Manchester City, Pep Guardiola mengindikasikan siap menurunkan Kevin De Bruyne dan ilkay Gundogan sejak menit awal pada laga big match babak 16 besar Piala Liga Inggris 2022/2023 kontra Liverpool, meski duo gelandang top itu tampil memble di Piala Dunia 2022 bersama negara masing-masing.

Manchester City akan menjamu Liverpool di Etihad Stadium, Manchester untuk laga putaran keempat Piala Liga, Jumat (23/12/2022) dini hari WIB nanti. Duel ini menjadi pertandingan resmi pertama kedua tim usai jeda Piala Dunia 2022.

Manchester City sendiri sebelumnya harus melepas 16 pemain untuk berlaga di Qatar. Hal tersebut membuat The Citizens dikhawatirkan bakal kesulitan untuk langsung tancap gas di laga lawan Liverpool ini.

Apalagi dari 16 pemain tersebut banyak yang tak bersinar di Qatar, termasuk duo gelandang yang begitu disorot akibat penampilan buruk di Piala Dunia 2022.

Baca Juga: Video: Gol Fantastis Marcus Rashford Lawan Burnley, Solo Run dari Tengah Lapangan

De Bruyne bersama Timnas Belgia dan Gundogan bersama Jerman gagal memenuhi ekspektasi sebagaimana dua negara top itu kandas di fase grup.

Pemain Jerman Ilkay Gundogan menjebol gawang Jepang lewat titik penalti dalam pertandingan Grup E Piala Dunia 2022 yang digelar di Khalifa International Stadium, Rabu (23/11/2022). [AFP]
Pemain Timnas Jerman, Ilkay Gundogan tampil di Piala Dunia 2022. [AFP]

Pep Guardiola tak memungkiri ada kekhawatiran pemainnya tak bisa langsung klop usai Piala Dunia. Namun khusus untuk De Bruyne dan Gundogan, Guardiola yakin performa buruk mereka di Qatar takkan berpengaruh banyak untuk Manchester City.

Pelatih berkepala plontos itu mengungkap kedua pilar Manchester City tersebut dalam kondisi yang sangat baik. Gundogan sempat meminta libur tambahan, sedangkan De Bruyne langsung kembali berlatih dengan Manchester City usai pulang dari Qatar.

"Menurut saya, mereka baik-baik saja. Tentu Gundo dan Kevin ada dalam rencana saya untuk laga lawan Liverpool. Tentu mereka bisa jadi starter," tutur Guardiola mengutip Tribal Football, Kamis.

"Gundo memiliki beberapa hari tambahan karena dia meminta saya, dan Kevin segera kembali karena keluarganya ada di sini," sambung eks arsitek Barcelona dan FC Bayern itu.

Baca Juga: Lionel Messi Request PSG Pamerkan Trofi Piala Dunia di Parc des Princes, Hati Prancis Kian Hancur

"Mereka berlatih dengan sangat baik. Mungkin beberapa pemain akan membutuhkan lebih banyak waktu, tapi saya pikir mereka siap untuk segara mengalihkan fokus ke klub dari tugas negara," tukasnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI