Suara.com - Juara Piala Dunia 2022 bersama Timnas Argentina, Lionel Messi diklaim telah sepakat untuk memperpanjang kontrak bersama klubnya, Paris Saint-Germain (PSG).
Pakar transfer ternama asal Italia, Fabrizio Romano dan juga sederet media ternama Eropa mengklaim hal tersebut, bahwa Messi tak akan pergi dari PSG di akhir musim ini.
Sebelumnya kontrak Messi dengan tim raksasa Prancis itu memang akan kedaluwarsa pada akhir musim ini.
"Paris Saint-Germain telah mencapai sebuah kesepakatan verbal dengan Lionel Messi untuk memperpanjang kontrak. Durasi kontrak dan jumlah gaji masih belum ditentukan, hal tersebut akan dibahas dalam waktu dekat," cuit Fabrizio Romano di akun Twitter-nya.
Baca Juga: Kampiun di Qatar, Argentina Pede Jadi Tuan Rumah Bersama Piala Dunia 2030
"(Presiden PSG) Nasser Al-Khelaifi and penasihat sepak bola Luis Campos, sedang mengerjakan kontrak tersebut."
Penyerang berusia 35 tahun itu akan menjadi pemain bebas transfer di akhir musim karena kontraknya habis
Messi memiliki hak untuk melakukan pembicaraan dengan klub lain pada Januari karena kontraknya akan habis di akhir musim. Dia sering dikaitkan dengan mantan klubnya, Barcelona.
Klub Amerika Serikat (AS) milik David Beckham, Inter Miami juga disebut-sebut tertarik untuk membawa Messi ke kompetisi Major League Soccer (MLS).
Namun, tidak ada klub yang melakukan negosiasi serius untuk merekrut Messi, sementara itu para petinggi PSG telah mengerjakan proposal perpanjangan kontrak tersebut beberapa bulan terakhir.
Gaji selangit sang megabintang diyakini jadi pengganjal klub-klub yang meminati servisnya.
Sementara itu, seperti dilansir Tribal Football, PSG sendiri telah menyodorkan tawaran perpanjangan kontrak berdurasi setahun untuk Messi, plus opsi perpanjangan setahun lagi.
Jika memang begitu, terbuka kemungkinan jika Messi baru akan meninggalkan PSG pada musim panas 2025 mendatang, saat usianya sudah 38 tahun.