Suara.com - Piala AFF 2022 hari ini menyajikan dua pertandingan menarik dari Grup B setelah turnamen dibuka dengan dua partai Grup A kemarin. Dua tim favorit juara, Timnas Malaysia dan Timnas Vietnam akan tampil perdana.
Timnas Malaysia akan menghadapi tuan rumah Myanmar di Stadion Thuwunna, Yangon. Partai Myanmar vs Malaysia ini akan kick-off sore ini pada pukul 17:00 WIB.
Malaysia sukses menang besar dalam dua pertandingan uji coba sebelum tampil Piala AFF 2022 dengan mengalahkan Kamboja 4-0 dan Maladewa 3-0.
![Pelatih Timnas Malaysia, Kim Pan-gon. [PORNCHAI KITTIWONGSAKUL / AFP]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2022/09/27/57250-kim-pan-gon-timnas-malaysia.jpg)
Secara head-to-head, tim Harimau Malaya --julukan Timnas Malaysia-- sudah 10 kali bertemu Myanmar di berbagai ajang. Myanmar menang tiga kali dan Malaysia menang empat kali, sementara tiga laga lainnya berakhir imbang.
Sedangkan laga kedua malam ini menghadirkan duel Laos vs Vietnam pada pukul 19:00 WIB. Laos akan menjadi tuan rumah di Stadion Nasional Laos, Vientiane.
Laos datang ke Piala AFF 2022 dengan catatan minor dipermak Thailand U-23 dengan skor 0-5.
Sementara itu, The Golden Stars --julukan Timnas Vietnam-- yang merupakan favorit juara utama Piala AFF 2022, datang ke turnamen dengan catatan positif usai menang 1-0 atas Filipina di laga uji coba.
Pertandingan Myanmar vs Malaysia dan Laos vs Vietnam ini bisa Anda saksikan secara live streaming dengan meng-klik tautan berikut.
Baca Juga: Shin Tae-yong Ungkap Satu Kunci Agar Timnas Indonesia Tampil Mengerikan di Piala AFF 2022, Apa Itu?