Momen Willian Pacheco Pamer Dua Bintang Usai Dikartu Merah, Provokasi Lawan?

Rully Fauzi Suara.Com
Selasa, 20 Desember 2022 | 19:22 WIB
Momen Willian Pacheco Pamer Dua Bintang Usai Dikartu Merah, Provokasi Lawan?
Bek Bali United, Willian Pacheco. [Twitter/@BaliUtd]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Aksi Willian Pacheco saat Bali United melawan PSS Sleman mendapat sorotan. Selain mendapat kartu merah, aksinya setelah diusir wasit juga menuai kontroversi.

Bek serbabisa asal Brasil tersebut dianggap bersikap pongah dengan menunjukkan dua bintang di jersey-nya yang menunjukkan gelar juara BRI Liga 1 yang diraih bersama Bali United musim lalu dan di 2019.

Bali United sendiri menghadapi PSS pada lanjutan pekan ke-16 Liga 1 2022/2023 di Stadion Manahan, Solo pada Senin (19/12/2022) malam. Laga ini berakhir dengan kekalahan Bali United 1-2.

Bali United sejatinya sempat memimpin terlebih dahulu saat babak kedua berjalan lima menit. Adalah Muhammad Rachmat yang mencatatkan namanya di  papan skor.

Baca Juga: Skuad Juara Dunia Argentina Tiba di Buenos Aires, Siap Diarak Keliling Kota

Namun setelah itu, PSS mampu membalikkan keadaan. PSS mencetak dua gol lewat Ze Valente (62') dan free-kick Jihad Ayoub (72').

Alih-alih mengejar ketertinggalan, Bali United harus bermain dengan 10 orang setelah Willian Pacheco mendapat kartu kuning keduanya di menit ke-88.

Kartu kuning kedua diberikan oleh wasit setelah Pacheco terlihat jelas melakukan sikutan dengan sengaja kepada Jihad Ayoub.

Wasit yang berdiri tepat di depan kejadian tersebut pun tanpa ragu mengeluarkan kartu kuning kedua buat pemain berusia 30 tahun itu. Bali United yang kekurangan amunisi di sisa laga, akhirnya tak mampu mengejar ketertinggalan.

Tidak ada protes berlebihan yang dilakukan Willian Pacheco atas kartu kuning keduanya itu, tapi aksinya sesaat sebelum keluar lapangan jadi sorotan.

Baca Juga: Deretan Pemain Bintang yang Absen di Piala AFF 2022, Ada Dua dari Timnas Indonesia

Ia terlihat menunjuk dua bintang di jersey Bali United dan mengarahkannya ke para pemain PSS seolah ingin memprovokasi lawannya itu.

Beruntung tidak ada insiden lanjutan setelah aksi Willian Pacheco tersebut. Namun, ia mendapat kecaman dari warganet karena aksi itu.

Ini bukan kali pertama Willian Pacheco menjadi sorotan. Pelanggaran kerasnya kepada Matheus Pato saat Bali United melawan Borneo FC di pekan sebelumnya lalu juga bikin eks pemain Persija Jakarta itu dikecam netizen.

Willian Pacheco terlihat mengarahkan pul sepatunya ke kaki Matheus Pato yang baru saja sembuh dari cedera. Alhasil, kaki Pato berdarah-darah dan ada jejak pul sepatu.

Matheus Pato akhirnya ditarik keluar karena tak sanggup melanjutkan laga, sementara Pacheco hanya diganjar kartu kuning oleh wasit Thoriq Alkatiri.

[Aditia Rizki]

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI