![Penjaga gawang tim nasional Spanyol dan FC Porto, Iker Casillas [AFP/Mehdi Fedouach]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2016/08/25/o_1aqvuir96d7rkethi5dige7ei.jpg)
2. Iker Casillas (2010)
Iker Casillas mencatatkan namanya sebagai salah satu kiper terbaik sepanjang sejarah sepak bola, termasuk di Piala Dunia.
Gelar kiper terbaik pun disandang Casillas saat Spanyol merengkuh gelar juara Piala Dunia 2010 yang digelar di Afrika Selatan.
![Kiper Timnas Jerman, Manuel Neuer tampil pada laga Piala Dunia 2022 kontra Spanyol di Stadion Al Bayt, Al Khor, Qatar, Senin (28/11/2022) dini hari WIB. [Ina Fassbender / AFP]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2022/11/28/61258-manuel-neuer-timnas-jerman.jpg)
3. Manuel Neuer (2014)
Kiper atraktif yang tak segan keluar dari sarangnya demi menjegal pemain lawan dan merebut bola, adalah ciri khas Manuel Neuer yang membuatnya sukses merengkuh gelar kiper terbaik Piala Dunia 2014 Brasil, saat Jerman merengkuh gelar juara usai mengalahkan Argentina di final.
Neuer sukses menjaga gawang Jerman hingga babak tambahan di partai final melawan Argentina dan membuat Lionel Messi frustrasi.
![Kiper Real Madrid, Thibaut Courtois mengangkat trofi Piala Super Eropa usai mengalahkan Eintracht Frankfurt 2-0 di Helsinki, Finlandia, Kamis (11/8/2022) WIB. [JAVIER SORIANO / AFP]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2022/08/11/69192-thibaut-courtois.jpg)
4. Thibaut Courtois (2018)
Meski Belgia gagal merengkuh gelar juara Piala Dunia 2018 Rusia, Thibaut Courtois terpilih sebagai kiper terbaik kompetisi tersebut.
Courtois bahkan mengalahkan dua finalis lainnya, Hugo Lloris dan Danijel Subasic di mana kedua kiper ini merupakan pemain di partai final.
Selama gelaran Piala Dunia 2018, Thibaut Courtois mencatatkan sebanyak 27 penyelamatan. Dia dinilai sebagai salah satu kunci dari kokohnya pertahanan Belgia.