Prediksi Bali United vs PSS Sleman di BRI Liga 1 2022/2023 Malam Ini

Bali United diprediksi akan tetap tampil agresif
Suara.com - Bali United akan melawan PSS Sleman dalam pekan ke-16 BRI Liga 1 2022/2023 di Stadion Manahan, Solo, Senin (19/12/2022). Kedua tim punya misi bangket dengan tujuan berbeda,
Bali United gagal mengunci posisi teratas klasemen Liga 1 usai takluk 1-3 dari Borneo FC pekan lalu. Hasil tersebut membuat mereka turun posisi.
Tentu saja Serdadu Tridatu tidak boleh kehilangan poin penuh lagi. Pasalnya, persaingan di papan atas sangatlah tipis sehingga kekalahan bakal membuat mereka terlempar jauh.
Di laga nanti, Bali United diprediksi akan tetap tampil agresif dengan mengandalkan pemain cepat di lini sayap seperti Yabes Roni hingga M. Rahmat. Namun, mereka tidak akan dibela Ilija Spasojevic dan kiper Nadeo Argawinata yang ada di tim nasional.
Baca Juga: Rayhan Hanan Buka-bukaan Soal PR Besar Persija Jakarta, Optimis Bangkit?
Sementara PSS Sleman punya misi keluar dari zona degradasi. Tim berjuluk Super Elang Jawa itu terdampar di peringkat 16.
Tim bersutan Seto Nurdiantoro itu baru mengoleksi 13 poin dari 15 laga usai tak pernah menang dalam 6 pertandingan terakhir. Mereka harus sgera bangkit meski memang lawan yang dihadapi tidak mudah.
Adapun pertandingan ini bisa disaksikan di layar kaca Indosiar dan streaming vidio.com mulai 20.15 WIB.
Pertemuan Teakhir Bali United vs PSS Sleman
16/02/2022: Bali United 1-0 PSS
27/10/2021: PSS 0-2 Bali United
06/11/2019: PSS 0-0 Bali United
22/07/2019: Bali United 3-1 PSS
Baca Juga: BRI Liga 1: Imbangi Persija, Misi Persebaya Surabaya Masih Belum Tuntas?
Hasil 5 Pertandingan Terakhir Bali United: